Kahn Jagokan PSG dan Juventus Juara UCL 2018-19
Dimas Ardi Prasetya | 21 Desember 2018 21:10
Bola.net - - Legenda Bayern Munchen Oliver Kahn menjagokan salah satu dari PSG atau Juventus untuk menjadi juara Liga Champoins musim 2018-19.
Kompetisi Liga Champions saat ini sudah memasuki babak 16 besar. Tim-tim unggulan sudah berhasil melangkah masuk ke babak ini.
Tim-tim itu antara lain adalah Barcelona, Real Madrid, Bayern Munchen, PSG, Liverpool, Juventus, hingga Manchester City. Madrid adalah juara bertahan dalam kompetisi ini.
Laga leg pertama babak 16 besar akan dihelat pada 13 dan 14, serta 20 dan 21 Februari mendatang. Sementara leg kedua dilangsungkan pada 6 dan 7 serta 13 dan 14 Maret.
PSG

Kahn menyebut PSG memiliki banyak amunisi pemain hebat. Mereka pun berpotensi besar memenangkan trofi UCL.
Akan tetapi, ia menyebut PSG masih harus belajar dari pengalaman. Jika tidak trofi itu tak akan bisa mereka rebut.
“PSG adalah tim yang seharusnya belajar paling banyak selama beberapa tahun terakhir," jawabnya ketika didesak siapa tim yang paling ia jagokan jadi juara musim ini oleh DAZN.
“Tetapi untuk memenangkan Liga Champions Anda membutuhkan lebih dari sekedar skuat yang bernilai 1,5 miliar pounds. Pada akhirnya Anda harus memiliki pengalaman yang dibutuhkan untuk memenangkan trofi ini. Dan para pemain harus dalam kondisi terbaik mereka ketika itu yang paling penting."
“Kita telah melihatnya dengan Bayern di bawah Pep Guardiola - mereka memainkan sepakbola yang fantastis, tetapi di semifinal itu sudah berakhir. Mirip dengan PSG. Jika mereka belajar dari itu, mereka harusnya sudah siap,” cetusnya.
Juventus

Kahn kemudian menjabarkan alasannya memilih Juventus. Menurutnya ia memilih tim asuhan Massimiliano Allegri tersebut karena mereka adalah tim yang sangat solid.
Selain itu mereka kini memiliki tambahan amunisi yang sangat berharga. Amunisi yang dimaksudnya adalah superstar asal Portugal, Cristiano Ronaldo.
“Dan Juventus. Tim yang sangat kuat dalam pertahanan dengan banyak pemain yang membuat Anda tidak nyaman untuk bermain melawan mereka. Dan mereka punya Ronaldo, yang membawa suasana istimewa ke klub ini," cetus Kahn.
"Kehadirannya sendiri mengangkat pemain lain," sambungnya.
Berita Video
Berita video time out tujuh pesepakbola yang menempuh sekolah hingga mendapatkan gelar sarjana.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Villarreal vs Ajax 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 19:30
-
Prediksi Real Madrid vs Monaco Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 18:26
-
Link Live Streaming Liga Champions 2025/26 Matchweek 7 di Vidio Pekan Ini
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:23
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 16:18
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




