Kartu Merah Jadi Penyebab Awal Petaka, Legenda MU Kritik Aaron Wan-Bissaka
Ari Prayoga | 15 September 2021 09:55
Bola.net - Legenda Manchester United, Paul Scholes secara terbuka mengkritik Aaron Wan-Bissaka yang dianggap menjadi penyebab awal kekalahan Setan Merah di markas Young Boys, Rabu (15/9/2021) dini hari WIB.
Manchester United sejatinya unggul lebih dulu berkat gol yang dicetak sang bintang anyar, Cristiano Ronaldo. Namun, jalannya permainan berubah setelah Wan-Bissaka dikartu merah pada menit ke-35.
Young Boys pun sukses memanfaatkan keunggulan jumlah pemain untuk menyamakan skor lewat aksi Nicolas Ngamaleu sebelum memastikan kemenangan berkat gol Theoson Jordan Siebatcheu pada menit kelima injury time.
Penilaian Paul Scholes
Wan-Bissaka mendapat kartu merah langsung dari wasit Francois Letexier karena dianggap melakukan pelanggaran berbahaya terhadap Christopher Martins Pereira.
Scholes yang tengah menjadi komentator pertandingan di BT Sport pun mengaku sepakat dengan keputusan Letexier yang langsung mengusir keluar Wan-Bissaka.
"Dia menyebabkan dirinya sendiri bermasalah dengan sentuhan yang sangat canggung. Saya tidak berpikir dia bermaksud melakukannya tetapi dia harus pergi," ujar Scholes.
Joe Cole Juga Sepakat
Hal yang sama juga diutarakan komentator lainnya, Joe Cole. Eks pemain Chelsea dan Liverpool itu menilai pelanggaran Wan-Bissaka memang tergolong berbahaya.
"Saya tidak berpikir ada niat nyata tetapi begitu Anda masuk dengan kekuatan itu, Anda harus melakukannya dengan benar. Sejak saat itu tidak dapat dihindari dia akan diusir. Begitu Anda melewatkannya di level ini, Anda harus pergi." tukasnya.
Sumber: BT Sport
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06


