Klopp Mengaku Pernah Dirayu untuk Gabung Napoli
Dimas Ardi Prasetya | 11 Desember 2018 00:33
Bola.net - - Manajer Liverpool Jurgen Klopp mengaku dirinya pernah dipepet oleh Aurelio De Laurentiis untuk gabung Napoli.
De Laurentiis sebelumnya pernah mengklaim bahwa ia meminta Klopp untuk melatih Napoli. Hal itu terjadi setelah timnya bermain melawan Borussia Dortmund pada September 2013.
"Ketika kami memainkan pertandingan besar pertama Eropa melawan Borussia Dortmund, saya berada di pinggir dan pergi ke Klopp," bebernya pada April lalu seperti dilansir The Independent.
"Saya memintanya untuk datang melatih di Naples, ia mengucapkan terima kasih atas tawaran itu, tetapi mengatakan kepada saya bahwa ia masih memiliki kontrak tiga tahun dengan Jerman."
Konfirmasi Klopp
Klopp pun mengkonfirmasikan bahwa De Laurentiis memang pernah berusaha merekrutnya ke Napoli. Namun ia dengan tegas menolaknya karena ia masih terikat kontrak cukup lama di Dortmund.
"Saya masih memiliki kontrak tiga setengah tahun, jadi saya tidak yakin apakah ada yang menginginkan saya setelah itu! Saya suka Italia, saya suka makanan Italia, sayangnya saya tidak berbicara bahasa Anda dengan baik dan saya pikir itu keren," bebernya pada situs resmi Liverpool.
"Yang sangat saya sukai adalah Tuan De Laurentiis tidak menyembunyikan informasi, ia cukup cerewet! Saya pikir saya tidak pernah memberi tahu siapa pun tentang pembicaraan itu, tetapi ia sering menyebutkannya dari waktu ke waktu," ujarnya.
Tetap Senang
Klopp mengisyaratkan dirinya tak menyesal menolak pinangan Napoli. Namun ia juga menyebut De Laurentiis sendiri juga pasti tetap senang dengan pemilihan pelatih yang dilakukannya setelah gagal memboyongnya ke Naples.
"Saya pikir ia senang dengan semua pilihan yang ia buat di masa lalu. Membawa Maurizio Sarri luar biasa dan sekarang memiliki Carlo kembali luar biasa," tuturnya.
"Saya pikir mereka sangat senang dengan pelatih yang pernah mereka miliki dan sedang mereka miliki - dan pada saat ini, orang-orang di sini juga sangat senang dengan saya, jadi kami tidak perlu berpikir untuk mengubah apa pun," tutupnya.
Berita Video
AC Milan dikabarkan mengincar dua striker Liverpool untuk didatangkan pada bursa transfer musim dingin 2019.
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
LATEST UPDATE
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06













