Madrid Harapkan Dukungan Penuh di Bernabeu
Gia Yuda Pradana | 1 Mei 2018 12:32
Bola.net - - Real Madrid akan menjamu Bayern Munchen di Santiago Bernabeu pada leg kedua babak semifinal Liga Champions 2017/18, Rabu (02/5). Madrid sudah menang 2-1 di kandang Bayern, pertarungan belum usai, dan Los Blancos akan sangat membutuhkan dukungan para suporternya.
Pada leg pertama di Jerman, Madrid menang 2-1. Tertinggal oleh gol Joshua Kimmich pada menit 28, Madrid berbalik menang lewat gol-gol Marcelo menit 44 dan pemain pengganti Marco Asensio menit 57.
Madrid perlu menuntaskan pekerjaan mereka. Bek dan kapten Sergio Ramos pun menekankan pentingnya dukungan penuh para Madridista.
Malam-malam hebat di Bernabeu sungguh luar biasa. Laga ini seperti final, kata Ramos dalam konferensi pers pralaga, seperti dilansir UEFA.com.
Bermain di hadapan para suporter sendiri rasanya istimewa, sebuah kebanggaan. Kami butuh dukungan penuh mereka.
Mereka telah membawa kami sejauh ini. Dengan kekuatan dan kehangatan mereka, kami ingin menciptakan malam hebat lainnya.
Atmosfer Bernabeu bisa memberikan tekanan bagi lawan. Itulah yang diharapkan oleh Ramos di laga penentuan kontra The Bavarians.
Tak banyak pemain yang mampu mengatasi tekanan yang bisa diberikan publik Bernabeu, imbuhnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04