Man of the Match Arsenal vs Atletico Madrid: Viktor Gyokeres
Ari Prayoga | 22 Oktober 2025 08:17
Bola.net - Viktor Gyokeres dinobatkan sebagai Player of the Match usai tampil gemilang dalam kemenangan Arsenal atas Atletico Madrid di Liga Champions 2025/2026, Rabu (22/10/2025) dini hari WIB.
Menurut laporan dari UEFA Technical Observer Group, penghargaan tersebut diberikan berkat kontribusi menyeluruh Gyokeres selama pertandingan.
“Gyokeres layak mendapatkan penghargaan ini karena permainannya yang komplet. Ia memimpin lini depan dengan sempurna, menjadi pemain pertama yang menekan lawan dengan agresif, serta mampu menahan bola dengan sangat baik. Kerja kerasnya pun terbayar lewat dua gol yang ia cetak,” tulis UEFA dalam keterangan resminya.
Kepuasan Gyokeres
Usai laga, Gyokeres mengungkapkan rasa puasnya atas performa tim. “Tentu saja saya sangat senang. Kami memulai pertandingan dengan baik dan bisa menjaga ritme permainan sepanjang laga. Lawan memang sempat memiliki beberapa peluang, tapi secara keseluruhan kami bisa mengendalikan jalannya pertandingan,” ujarnya kepada UEFA.
Penyerang berusia 27 tahun itu juga menyoroti pentingnya keseimbangan antara serangan dan pertahanan yang ditunjukkan timnya.
“Ketika kami bisa mencetak empat gol dan tetap menjaga clean sheet, itu menandakan kami bermain sangat baik di semua lini,” tambahnya.
Dua Gol Gyokeres
Terkait dua gol yang ia sarangkan, Gyokeres tersenyum saat mengenangnya.
“Keduanya luar biasa! Untuk gol pertama, saya sempat ragu apakah berada dalam posisi offside, jadi mungkin itu alasan mengapa saya lebih ekspresif saat mencetak gol kedua,” katanya sambil tertawa.
Dengan performa impresif ini, Gyokeres semakin menegaskan statusnya sebagai ujung tombak utama Arsenal di kompetisi Eropa musim ini. Jika konsistensinya terus terjaga, bukan tidak mungkin namanya bakal masuk dalam daftar kandidat pemain terbaik Liga Champions musim 2025/2026.
Klasemen League Phase Liga Champions 2025/2026
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



