Manchester United Kalah, Tapi Erik Ten Hag Justru Bangga. Kok Gitu?
Serafin Unus Pasi | 9 November 2023 18:16
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag tidak mau terlalu ambil pusing dengan kekalahan timnya atas FC Copenhagen di dini hari tadi. Ia menilai Setan Merah menunjukkan performa yang apik meski mereka dihadapkan dengan situasi yang tidak diuntungkan.
Dini hari tadi, Manchester United bertandang ke markas FC Copenhagen di pertandingan keempat grup A Liga Champions 2023/2024. Setan Merah sebenarnya unggul 2-0 di laga ini berkat brace Rasmus Hojlund.
Namun jelang akhir babak pertama, MU harus bermain dengan 10 pemain karena Marcus Rashford mendapatkan kartu merah langsung. Situasi ini dimanfaatkan betul oleh tuan rumah dan mereka mampu membalikkan keadaan menjadi 4-3 di akhir laga.
Meski timnya memetik kekalahahn, Ten Hag mengaku bangga dengan anak asuhnya. "Ya, kami membuat banyak hal positif hari ini, salah satunya adalah kami mampu mengontrol jalannya pertandingan," buka Ten Hag kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang manajer di bawah ini.
Tetap Bagus dengan 10 Pemain
Ten Hag menyebut bahwa MU bisa tetap mendominasi meski bermain dengan 10 pemain. Jadi ia benar-benar bangga melihat penampilan anak asuhnya tersebut.
"Saat kami bermain dengan 10 pemain, kami mampu mendominasi penguasaan bola. Bagi saya itu sesuatu yang positif yang bisa kami petik hari ini," sambung Ten Hag.
"Sebelum kartu merah itu, kami benar-benar mendikte jalannya pertandingan. Kami mampu mengalirkan bola dengan baik dan mampu mencetak dua gol yang bagus."
Hasil yang Tidak Adil
Satu penyesalan Erik Ten Hag adalah Manchester United gagal membawa pulang poin dari Parken Stadium di dini hari tadi.
Ia merasa dengan performa apik timnya, mereka layak mendapatkan poin di laga ini.
"Ya, kami tentu sangat kecewa dengan hasil ini dan para fans kami juga sangat kecewa karena kami layak mendapatkan hasil yang lebih baik di laga ini," pungkasnya.
Masih Bisa Lolos
Manchester United sendiri masih bisa lolos ke babak 16 besar Liga Champions 2023/2024 meski mereka kini hanya menjadi tim juru kunci.
Setan Merah hanya perlu mengalahkan Galatasaray dan Bayern Munchen untuk bisa melenggang ke babak 16 besar.
Klaasemen Grup A Liga Champions
(MUTV)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Man of the Match Eintracht Frankfurt vs Liverpool: Virgil van Dijk
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:05 -
Man of the Match Galatasaray vs Bodo/Glimt: Victor Osimhen
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:00 -
Man of the Match Athletic Bilbao vs Qarabag: Gorka Guruzeta
Liga Champions 23 Oktober 2025, 08:55
LATEST UPDATE
-
Bayern Munchen 12 Kemenangan Beruntun: Mengukir Dominasi di Awal Musim 2025/2026
Liga Champions 23 Oktober 2025, 10:22 -
IHSG Rebound Pagi Ini, Kamis 23 Oktober 2025: Sektor Properti Pimpin Penguatan Signifikan
News 23 Oktober 2025, 09:34 -
Man of the Match AS Monaco vs Tottenham: Guglielmo Vicario
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:25 -
Man of the Match Bayern Munchen vs Club Brugge: Lennart Karl
Liga Champions 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming Formula 1 Meksiko 2025 di Vidio, 25-27 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Link Live Streaming Formula 1 2025, Jangan Lewatkan Aksi Pembalap Favoritmu!
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Lengkap Balapan Formula 1 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:17 -
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15 -
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 23 Oktober 2025, 09:15
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04