Mourinho: Butuh Sangkar untuk Matikan Messi
Ari Prayoga | 19 April 2019 21:47
Bola.net - - Eks manajer Manchester United, Jose Mourinho menilai kekalahan Setan Merah dari Barcelona tengah pekan kemarin sebagai sebuah hal yang wajar karena mereka tak sanggup menghentikan Lionel Messi.
Dalam laga ini, Messi menjadi bintang kemenangan Barcelona dengan mencetak dua gol di babak pertama. Satu gol lainnya diciptakan Philippe Coutinho di paruh kedua laga.
Tendangan keras yang dilepas Messi sukses membobol gawang United. Sementara gol keduanya tercipta usai David De Gea membuat blunder ketika mencoba mengamankan tembakan La Pulga.
Penilaian Mourinho
Secara keseluruhan, Mourinho menilai United menerapkan taktik yang keliru di laga leg kedua. Bermain agresif di awal babak pertama justru berbuah malapetaka bagi tim asuhan Ole Gunnar Solskjaer.
"Saya menilai pendekatan United berbeda. Pada leg pertama mereka berusaha menguasai zona tengah. Posisi Messi mudah dipahami, tapi tak mudah menciptakan sangkar untuk mengontrolnya. Dia datang dari kanan, bertahan di tengah, kemudian (Ivan) Rakitic ke kanan dan membuat Messi tetap di tengah. Itu sangat sulit," ujar Mourinho kepada Russia Today.
"Manchester United pada laga pertama mereka bisa menguasai area itu dengan sangat baik. Ketika dia (Messi) masuk, dia menemukan Fred, dia juga menemukan (Scott) McTominay terus menerus. Namun, karena kalah 0-1, pada leg kedua Manchester United memulai dengan perspektif berbeda," imbuhnya.
Messi Sulit Dihentikan
Menurut Mourinho, taktik yang diterapkan United justru membuat Messi yang notabene menjadi senjata utama Barca bisa bermain lebih leluasa di sepertiga akhir area mereka.
"Pogba bermain melebar ke kiri, McTominay lebih banyak di kanan dan Jesse Lingard bermain sebagai pemain nomor 10 di belakang striker. Di depan barisan pertahanan ada Fred. Itu area Messi mendapatkan bola, dan ketika Messi mendapat bola...satu, satu, satu,...Anda tamat," kata Mourinho.
"Itulah sebabnya saya tak suka satu lawan satu dengan Messi. Anda harus menciptakan sangkar untuk Messi. Barcelona adalah Barcelona, mereka punya pemain lebih baik daripada Manchester United. Saya rasa hal normal jika mereka menang," tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
-
Gercep, MU Lagi Nego Tipis-tipis dengan Pelatih asal Italia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 15:52
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








