MU vs PSG, Tuchel: Yang Penting Cetak Gol!
Serafin Unus Pasi | 12 Februari 2019 17:00
Bola.net - - Pelatih PSG, Thomas Tuchel mengaku tidak terlalu menargetkan kemenangan saat menghadapi Manchester United dini hari nanti. Tuchel menegaskan bahwa yang terpenting timnya mampu mencuri gol di Old Trafford.
PSG akan melakoni laga berat di dini hari nanti. Mereka akan menyambangi Old Trafford untuk menghadapi Manchester United di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Pada laga ini, PSG berada dalam situasi yang kurang baik. Sejumlah pilar utama mereka seperti Edinson Cavani dan Neymar dipastikan harus absen pada laga ini karena mengalami cedera.
Tuchel sendiri mengakui bahwa dengan kondisi timnya saat ini, akan sangat sulit untuk bisa meraih kemenangan di Old Trafford. "Saya tidak mau membicarakan apa hasil yang kami incar untuk pertandingan besok," ujar Tuchel seperti yang dikutip halaman resmi MUFC.
Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.
Yang Penting Cetak Gol
Tuchel sendiri mengakui bahwa memetik kemenangan di Old Trafford nampaknya akan menjadi tugas yang sulit untuk diraih Kylian Mbappe dan kolega.
Namun ia menilai setidaknya anak asuhnya bisa mencuri gol tandang pada laga ini sehingga lagnkah mereka di leg kedua menjadi lebih mudah.
"Kami datang ke sini untuk mencetak gol. Kami ingin mencetak gol dan setidaknya kami harus mencetak lebih dari satu gol, karena kami ingin mencetak banyak gol."
Tidak Yakin Menang
Tuchel sendiri mengaku pesimis bahwa timnya punya peluang untuk memetik kemenangan di Old Trafford. Namun ia optimis timnya bisa memetik kemenangan jika mereka memainkan leg kedua di Paris.
"Untuk pertandingan besok, dengan mereka menjadi tuan rumah di Old Trafford, saya tidak yakin peluang kami untuk menang adalah 50:50."
"Namun jika kami melihat dalam kurun waktu 180 menit, di mana kami akan memainkan leg kedua di Paris. Kami selalu merasa kuat dan nyaman saat bermain di Parc des Princes, sehingga saya yakin peluang kami untuk lolos adalah 50:50." tandasnya.
Performa Apik
Manchester United sendiri saat ini sudah melakoni 11 laga tanpa kekalahan, di mana terakhir kali mereka menghajar Fulham dengan skor telak 3-0.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Manchester United vs Brighton 25 Oktober 2025
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 23:07
-
Prediksi Brest vs PSG 25 Oktober 2025
Liga Eropa Lain 23 Oktober 2025, 22:25
-
Manchester United Cemas: Casemiro Terancam Sanksi Lagi di Premier League
Liga Inggris 23 Oktober 2025, 22:21
-
Bayern Munchen Sempurna di Semua Kompetisi, Tak Terbendung Musim Ini
Liga Champions 23 Oktober 2025, 22:07
-
Virgil van Dijk Pimpin Rapat Khusus Pemain Liverpool Usai Empat Kekalahan Beruntun
Liga Champions 23 Oktober 2025, 21:51
LATEST UPDATE
-
Klasemen Perolehan Medali Kejuaraan Dunia Gimnastik 2025
Olahraga Lain-Lain 24 Oktober 2025, 11:17
-
Kata Allegri, 95 Menit Kerja Keras Milan Bisa Hancur karena Satu Momen Ini, Apa Itu?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 11:14
-
Teken Kontrak Baru di Inter Miami, Berapa Gaji Lionel Messi?
Bola Dunia Lainnya 24 Oktober 2025, 10:48
-
5 Bek di Pusaran Persaingan MU: Dilema Manis untuk Ruben Amorim
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 10:40
-
Hasil FP1 MotoGP Malaysia 2025: Fermin Aldeguer dan Pecco Bagnaia Terdepan
Otomotif 24 Oktober 2025, 10:39
-
Transfer Joao Mario ke Juventus Berujung Kekecewaan?
Liga Italia 24 Oktober 2025, 10:26
-
Link Live Streaming Pertandingan French Open 2025 di Vidio, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 24 Oktober 2025, 10:08
-
Jadwal Lengkap Pertandingan French Open 2025, 21-26 Oktober 2025
Bulu Tangkis 24 Oktober 2025, 10:08
LATEST EDITORIAL
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56







