Mulai Tajam, Timo Werner Kirim Sinyal Ancaman Buat Real Madrid
Yaumil Azis | 26 April 2021 13:40
Bola.net - Kepercayaan diri Timo Werner sedang meninggi. Sekarang, pemain Chelsea tersebut sudah berani mengirimkan sinyal berbahaya kepada sang lawan di leg pertama semifinal Liga Champions, Real Madrid.
Werner menjadi pahlawan kemenangan Chelsea atas West Ham United dalam laga lanjutan Premier League akhir pekan kemarin. Gol semata wayangnya membantu the Blues keluar sebagai pemenang dengan skor tipis 1-0.
Bahkan, sebenarnya, Werner bisa mengantongi dua gol di laga tersebut. Sayangnya peluang mudah yang didapatkan pada babak kedua gagal dimanfaatkan dengan baik oleh penyerang asal Jerman itu.
Jika melihat performanya di laga kontra West Ham, besar kemungkinan Werner akan dimainkan lagi ketika Chelsea bertemu Madrid nanti. Pertandingan akan dilangsungkan di Estadio Alfredo Di Stefano hari Rabu (28/4/2021) mendatang.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Ingin Mencapai Final
Werner sendiri sudah pernah merasakan sensasi bermain di babak semifinal bersama RB Leipzig musim lalu. Kali ini, ia kembali ke titik yang sama dan berencana melewati Madrid untuk melangkah ke tahap berikutnya.
"Saya sampai di sini lagi, satu tahun kemudian, dengan klub yang baru. Saya bisa menunjukkan pada semua orang bahwa saya bisa melakukannya tidak cuma dengan satu tim, tetapi dua, dua tahun berturut-turut," ujarnya, dikutip dari Express Sport.
"Saya jadi bangga - dan semakin lapar untuk bisa mencapai babak final. Dan mungkin bisa menang. Mencapai babak final Liga Champions dan memenangkannya adalah impian buat setiap anak-anak," lanjutnya.
Lawan yang Sangat Kuat
Werner tahu persis kalau Real Madrid bukanlah lawan yang mudah untuk ditaklukkan. Kendati demikian, ia tetap yakin kalau timnya bisa melewati Los Merengues kalau bersedia memberikan segalanya di atas lapangan.
"Kami menghadapi lawan yang sangat kuat. Kami ingin terus maju dengan segala yang kami punya. Rasanya sangat sulit karena kami juga harus memperhatikan Premier League dan laga besar di sana. Tidak membosankan!" katanya lagi.
"Liga Champions adalah kejuaraan yang paling sulit untuk dimenangkan. Namun kami juga punya kesempatan besar untuk menjadi juara di FA Cup. Kami adalah tim yang bagus, kami di sini bukan karena beruntung," pungkasnya.
Paling tidak, Chelsea harus bisa mencatatkan gol tandang sebanyak-banyaknya. Sebab gol tandang akan membantu the Blues untuk berbicara banyak pada leg kedua yang digelar di Stamford Bridge pekan depan.
(Express Sport)
Baca Juga:
- Salip Manchester United, Chelsea Siap Tebus Raphael Varane
- Belum Juga Main, Tuchel Sudah Memprediksi Chelsea Bakal Kesulitan Lawan Madrid
- Jangan Lupa, Timo Werner Juga Gagal Cetak Gol Mudah Saat Melawan West Ham
- Werner Cetak Gol, Ramalan Hudson-Odoi dan Abraham Tepat Sasaran!
- Pasif-Agresif Jadi Kunci Sukses Chelsea Mengalahkan West Ham
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Lamine Yamal Panaskan El Clasico: Sebut Real Madrid Sebagai Maling!
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 21:15
-
Enzo Maresca Beri Kabar Gembira: Liam Delap Segera Comeback Bela Chelsea!
Liga Inggris 24 Oktober 2025, 21:15
-
Prediksi Real Madrid vs Barcelona 26 Oktober 2025
Liga Spanyol 24 Oktober 2025, 18:29
LATEST UPDATE
-
Hasil FP2 Moto3 Malaysia 2025: Ryusei Yamanaka dan David Almansa Tercepat
Otomotif 25 Oktober 2025, 09:01
-
Jadwal Lengkap La Liga 2025/2026
Liga Spanyol 25 Oktober 2025, 08:52
-
Jadwal Live Streaming MotoGP Malaysia 2025 di Vidio, 24-26 Oktober 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto2 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen Moto3 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap, Hasil Balapan, dan Klasemen MotoGP 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Link Live Streaming MotoGP 2025, Ayo Dukung Pembalap Jagoanmu!
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap Balapan MotoGP 2025
Otomotif 25 Oktober 2025, 08:51
-
Jadwal Lengkap Manchester United 2025/2026
Liga Inggris 25 Oktober 2025, 08:50
LATEST EDITORIAL
-
4 Striker Terbaik Versi Harry Kane, Nama Thierry Henry Tak Masuk Daftar
Editorial 24 Oktober 2025, 22:47
-
3 Manajer Premier League yang Kontraknya Habis pada Musim Panas 2026
Editorial 23 Oktober 2025, 21:39
-
10 Gelandang Tengah Terbaik di Dunia Saat Ini: Dari Vitinha hingga Mac Allister
Editorial 23 Oktober 2025, 20:56








