Pengakuan Rakitic Ihwal Ganasnya Serangan Balik Manchester United
Asad Arifin | 5 April 2019 13:53
Bola.net - - Gelandang Barcelona, Ivan Rakitic, tidak memungkiri bahwa dia menyimpan rasa kagum pada permainan Manchester United. Karena itu, dia ingin Barcelona memberi rasa hormat yang tinggi saat berhadapan dengan Setan Merah.
Manchester United jadi lawan bagi Barcelona pada babak perempat final Liga Champions 2018/19. Leg pertama akan digelar di Camp Nou pada Kamis (11/4) mendatang. Sementara, leg kedua digelar di Old Trafford sepekan berselang.
Barcelona kini sedang dalam momentum yang bagus menyusul rangkaian hasil positif di pentas domestik. Sementara, kondisi berbalik terjadi pada Manchester United. Mereka tiga kali kalah dalam empat laga terakhir.
Simak ulasan Ivan Rakitic ihwal kekuatan Manchester United di bawah ini ya Bolaneters.
Temukan Sisi Terkuat
Ivan Rakitic menilai Manchester United kini telah menjadi tim yang berbeda di banding awal musim 2018/19. Manajer baru, Ole Gunnar Solksjaer telah mampu memunculkan karakter tim. Solksjaer juga menemukan sisi terkuat dari Setan Merah.
Menurut Rakitic, kekuatan utama dari Manchester United adalah pada serangan baliknya. Dalam beberapa laga, Paul Pogba dan kolega telah membuktikan hal itu. PSG adalah salah satu korban dari ganasnya serangan balik Manchester United.
"Anda harus tahu bagian terbaik Anda, dan manajer Manchester United yang baru nampak sudah menemukannya. Jika Anda harus berjuang lebih dan bermain dengan serangan baik, maka Anda akan melakukan yang terbaik," buka Rakitic dikutip dari GQ Magazine.
"Banyak tim ingin bermain seperti cara Barcelona dan memiliki penguasaan bola. Tapi, jika Anda menguasai bola dan pada akhirnya justru menelan kekalahan, maka itu tidak ada artinya dan saya tentu saja tidak akan bahagia," tandas pemain asal Kroasia.
Semangat Tempur Khas Inggris
Bukan hanya telah menemukan cara bermain terbaik, Rakitic juga waspada dengan semangat juang para pemain Manchester United. Gelandang 30 tahun tersebut melihat Manchester United, seperti tim-tim Inggris lain, punya semangat juang yang gigih.
"Kami melihat betapa bagusnya mereka dan kami tahu bahwa klub Inggris saat ini memang kuat. Manchester United meraih hasil yang bagus dan mencetak tiga gol luar biasa di Paris," kata Rakitic.
"Anda harus menghormati Manchester United untuk comeback itu [lawan PSG], untuk organisasi permainan mereka dan semangat juang dengan begitu banyak pemain muda. Saya sangat menghormati pemain-pemain Inggris dan semangat besar mereka di sepak bola," tutup eks pemain Sevilla.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Chelsea vs Ajax Amsterdam: Estevao Willian
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:25 -
Man of the Match Real Madrid vs Juventus: Jude Bellingham
Liga Champions 23 Oktober 2025, 04:19 -
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04