Perasaan Thiago Silva Campur Aduk Saat Kembali ke San Siro Setelah 10 Tahun
Abdi Rafi Akmal | 11 Oktober 2022 02:34
Bola.net - San Siro pernah menjadi rumah bagi Thiago Silva selama tiga tahun, semenjak 2009. Lalu di tahun 2012, ia memutuskan hijrah ke Paris Saint-Germain. Sepuluh tahun berselang, Silva akhirnya kembali ke San Siro.
Kembalinya Silva ke San Siro ini bukan dalam rangka liburan, melainkan pertandingan hidup mati. Ya, saat ini Silva harus bersikap profesional untuk membantu Chelsea meraih kemenangan atas si empunya stadion, AC Milan.
Chelsea akan berhadapan dengan Milan pada pekan ke-4 Grup E Liga Champions 2022/2023, Rabu (12/10/2022) dini hari WIB. Siapapun pemenang dalam laga ini akan memuluskan langkah untuk lolos fase grup.
Sebelumnya, Silva sempat membantu Chelsea menang 3-0 pada pertemuan pertama melawan Milan yang dihelat di Stamford Bridge. Ia harus melakukan itu lagi demi kelolosan Chelsea.
Emosi yang Hebat

Silva sempat meraih kejayaan di Milan. Memang tidak banyak, hanya satu kali juara Liga Italia dan satu kali juara Piala Super Italia. Namun, hal itu sudah cukup untuk membuatnya berkubang dalam emosi yang hebat.
“Saya sangat-sangat senang untuk berada di sini [San Siro] lagi setelah mungkin sebelas atau 12 tahun lamanya sejak saya terakhir ke sini,” ujar dia dalam konferensi pers sebelum pertandingan.
“Semua pengalaman yang baik yang pernah saya dapatkan di sini, seolah muncul lagi di kepala saya. Dan besok, saya akan lebih merasa senang lagi. Pertandingan ini akan jadi emosi yang sangat hebat,” tambahnya.
Sang Istri Merasakan yang Sama

Sama halnya dengan sang istri, Isabele da Silva, kembali ke Milan jadi sesuatu emosional bagi dirinya. Bahkan Silva mengakui, istrinya sempat tersentuh saat Chelsea melawan Milan di London.
“Ada emosi yang luar biasa di pertandingan nanti. Istri saya sangat tersentuh ketika kami berada di London dan kami bermain melawan Milan,” aku pemain berusia 38 tahun.
“Jadi di pertandingan nanti, istri saya bisa saja menangis. Tetapi pada akhirnya, saya berharap kita semua bisa tertawa bersama lagi setelah menang,” tegas dia.
Bersikap Profesional

Sebelum pindah ke Chelsea, sayup-sayup terdengar rumor yang menyebutkan Silva akan pindah ke Milan lagi dan pensiun di sana. Namun bagi pemain timnas Brasil ini, rumor itu hanya sebatas rumor. Dia tetap akan bersikap profesional bersama Chelsea.
“Saya telah membuat sejarah saya sendiri di AC Milan. Jadi untuk saat ini, masalah soal Milan bukan lagi masalah yang perlu saya pusingkan,” kata dia.
“Jika memang hal itu terjadi [pensiun di Milan], seharusnya itu terjadi sebelum saya pindah ke Chelsea. Tapi untuk saat ini siapa yang tahu, kita akan lihat,” tutupnya.
Sumber: Fotmob
Klasemen UEFA Champions League 2022/2023
Coba Baca yang Ini Juga!
- Saatnya Tunjukkan Jati Diri AC Milan yang Sesungguhnya
- Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 11-13 Oktober 2022
- Prediksi PSG vs Benfica 12 Oktober 2022
- Prediksi Maccabi Haifa vs Juventus 11 Oktober 2022
- Prediksi Borussia Dortmund vs Sevilla 12 Oktober 2022
- Prediksi FC Copenhagen vs Manchester City 11 Oktober 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
LATEST UPDATE
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








