Pochettino Klaim Bisa 'Matikan' Messi di Babak Pertama
Asad Arifin | 4 Oktober 2018 12:21
- Manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino, mengklaim timnya bisa membuat Lionel Messi tak berkutik. Namun, Spurs kemudian kalah karena membuat kesalahan sendiri di lini pertahanan.
Spurs berjumpa Barcelona pada matchday kedua Grup B Liga Champions musim 2018/19, Kamis (4/10) dini hari WIB. Pada laga yang digelar di Wembley tersebut, The Lily White menyerang dengan skor 4-2 atas Barca.
Dua dari empat gol Barcelona dicetak oleh Lionel Messi. Sementara, dua gol lain dicetak oleh Philippe Coutinho dan Ivan Rakitic. Spurs memperkecil kedudukan dari gol yang dikreasi oleh Harry Kane dan Lucas Moura.
Dengan hasil tersebut, Spurs kini berada di dasar klasemen Grup B dan belum dapat satu poin pun. Dua kali bermain, Spurs dua kali kalah. Sementara, Barca ada di puncak klasemen Grup B dengan raihan enam poin.
Bukan Karena Messi
Pochettino menyebut kesalahan Hugo Lloris yang berujung gol cepat Coutinho jadi penyebab Spurs kalah. Dia menampik timnya karena Messi yang bisa mencetak dua gol. Sebab, Messi tidak berkutik sepanjang babak pertama.
"Betapa sulitnya jika Anda keluar dari ruang ganti dan tidak lama kemudian sudah tertinggal 1-0. Sangat sulit untuk bisa mendapatkan kepercayaan diri. Anda tidak boleh kebobolan dengan cara seperti itu," buka Pochettino dikutip dari Four Four Two.
"Jika Anda melihat babak pertama, berapa peluang yang didapat Messi? Tidak ada. Pada babak kedua, dengan lebih banyak ruang, saya tidak percaya apa yang terjadi. Kami bermain dengan tertinggal satu gol," tandasnya.
Masih Ada Peluang
Dengan kekalahan ini, maka peluang Spurs untuk lolos ke babak gugur akan semakin sulit. Harry Kane dan kawan-kawan sudah menelan dua kekalahan. Tapi, Pochettino tetap yakin dengan peluang yang ada dan siap berjuang pada empat laga tersisa.
"Kami masih punya empat laga yang akan dimainkan dan lolos atau tidak ke babak selanjutnya ada di tangan kami. Tapi, itu akan sulit karena kami kalah di dua laga. Kami berpikir itu masih mungkin," tegas Pochettino.
Simak Berita Video Berikut Ini
Setelah ditunda selama satu pekan, Gojek Liga 1 bersama Bukalapak kembali digelar. Hari Jum'at (5/10) akan digelar pertandingan antara Persela Lamongan melawan PSIS Semarang di Stadion Surajaya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









