PSG Gagal ke Final, Fabio Capello Kecam Neymar: Dia Tak Punya Jiwa Pemimpin!
Ari Prayoga | 5 Mei 2021 08:48
Bola.net - Fabio Capello mengecam bintang PSG, Neymar yang ia anggap tak memiliki jiwa kepimpinan tinggi dalam partai leg kedua semifinal Liga Champions 2020/21 versus Manchester City.
Dalam laga ini, PSG harus menyerah dua gol tanpa balas. Riyad Mahrez menjadi bintang kemenangan Manchester City dengan memborong dua gol, masing-masing diciptakan pada babak pertama dan babak kedua.
Dengan skor agregat kalah 1-4, PSG pun gagal mengulangi prestasi mereka musim lalu yang berhasil melaju sampai final. Sementara itu, bagi Manchester City ini adalah keberhasilan pertama mereka menembus partai puncak Liga Champions.
Pujian untuk Manchester City
Capello yang menjadi komentator pertandingan ini di Sky Sport Italia melontarkan pujian setinggi langit terhadap performa yang ditunjukkan skuad Manchester City.
“Pemain Manchester City bertahan dengan baik dan saling membantu musim ini. Mereka adalah tim yang hebat,” ujar Capello.
“Fernandinho adalah salah satu pemain kunci malam ini, dia menghentikan semua orang. Itu adalah langkah brilian dari Guardiola,” tambahnya.
Kekecewaan Capello
Di sisi lain, Capello merasa kecewa dengan performa Neymar. Menurutnya, bintang asal Brasil tersebut terlalu banyak omong di luar lapangan ketimbang menunjukkan kehebatannya di area permainan.
“Saya berharap dia bisa melakukan sesuatu. Saya berharap dia bisa lebih tegas dan teguh. Dia melakukan terlalu banyak dribel yang tidak berguna. Dia tidak bertindak sebagai pemimpin. Seorang pemimpin memimpin tim menuju hasil. Dia terlalu banyak bicara," tutur Capello.
Lebih lanjut, Capello juga menilai bahwa Angel Di Maria tak layak mendapat kartu merah akibat menginjak kaki Fernandinho di luar area permainan.
“Itu satu hal yang tidak saya sukai hari ini. Kartu merah dilebih-lebihkan, tidak berbahaya, tidak kasar, Fernandinho jatuh begitu mudah, wasit seharusnya memberi keduanya kartu kuning," tukasnya.
Sumber: Sky Sport Italia
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
-
Michael Carrick Ingin Boyong Pemain Middlesbrough ini ke Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:22
-
Ian Wright Ngeri-ngeri Sedap Lihat Penampilan MU, Bakal Jadi Momok Bagi Arsenal!
Liga Inggris 20 Januari 2026, 16:03
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








