Ramos: Salah? Ronaldo dan Messi di Orbit Lain
Gia Yuda Pradana | 26 Mei 2018 12:30
Bola.net - - Real Madrid dan Liverpool akan berhadapan di NSC Olimpiyskiy Stadium, Kiev, dalam partai final Liga Champions 2017/18, Minggu (27/5). Jelang final ini, kapten Madrid Sergio Ramos bicara tentang beberapa hal.
Termasuk di antaranya adalah tentang Mohamed Salah, yang belakangan ini begitu kerap dibandingkan dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.
Menurut Ramos, saat ini Salah maupun pemain-pemain lain tak bisa dibandingkan dengan Ronaldo atau Messi.
Anda tak bisa membandingkan pemain-pemain lain dengan Ronaldo dan Messi. Mereka berdua berada di orbit yang berbeda, kata Ramos seperti dilansir UEFA.com.
Ramos mengakui kalau Salah adalah pemain hebat. Akan lebih hebat lagi jika dia bisa tetap konsisten dalam beberapa tahun ke depan, seperti Ronaldo dan Messi.
Salah adalah pemain top, itu jelas. Dia telah membuktikannya tahun ini.
Dia juga punya peluang untuk kembali menunjukkannya dalam beberapa tahun ke depan, seperti yang sudah dilakukan Ronaldo dan Messi.
Namun itu nanti saja (setelah final).
5 Fakta Jelang Final UCL
- Rekor Madrid melawan klub-klub Inggris adalah M15 S11 K11 (Gol: 52-43).
- Rekor Liverpool melawan klub-klub Spanyol adalah M14 S12 K11 (Gol: 46-38).
- Liverpool hanya menang sekali dalam tujuh laga terakhirnya melawan klub-klub Spanyol (M1 S2 K4), yakni 3-0 di kandang melawan Villarreal di semifinal Liga Europa 2015/16.
- Cristiano Ronaldo sudah mencetak 15 gol di Liga Champions musim ini. Pemain dengan torehan gol lebih banyak di satu edisi adalah Ronaldo sendiri, yang mencetak 17 gol pada edisi 2013/14 dan 16 gol pada edisi 2015/16.
- Dari 40 gol yang sudah dicetak Liverpool di Liga Champions musim ini (tak termasuk kualifikasi), 29 gol di antaranya disumbangkan oleh Mohamed Salah, Roberto Firmino (masing-masing 10 gol) dan Sadio Mane (9 gol).
Skuat Kedua Tim
Real MadridPenjaga Gawang: Keylor Navas, Casilla, Luca.
Belakang: Carvajal, Vallejo, Ramos, Varane, Nacho, Marcelo, Theo, Achraf.
Tengah: Kroos, Modric, Casemiro, Llorente, Asensio, Isco, Kovacic, Ceballos.
Depan: Cristiano Ronaldo, Benzema, Bale, Lucas Vazquez, Mayoral.
Liverpool
Penjaga gawang: Lorius Karius, Simon Mignolet, Danny Ward
Belakang: Nathaniel Clyne, Virgil van Dijk, Dejan Lovren, Ragnar Klavan, Alberto Moreno, Andrew Robertson, Trent Alexander-Arnold, Nathaniel Phillips
Tengah: Georginio Wijnaldum, James Milner, Jordan Henderson, Adam Lallana, Emre Can, Curtis Jones, Rafael Camacho
Depan: Roberto Firmino, Mohamed Salah, Sadio Mane, Danny Ings, Dominic Solanke, Ben Woodburn.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST UPDATE
-
Link Live Streaming Chelsea vs Ajax Amsterdam - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:06 -
Link Live Streaming Real Madrid vs Juventus - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:05 -
Link Live Streaming Atalanta vs Slavia Praha - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:03 -
Link Live Streaming AS Monaco vs Tottenham - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 23 Oktober 2025, 01:01 -
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04