Rashford: Ini MU yang Sesungguhnya
Gia Yuda Pradana | 7 Maret 2019 11:04
Bola.net - - Manchester United (MU) meraih kemenangan fantastis 3-1 di markas PSG pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2018/19, Kamis (07/3). MU lolos ke perempat final lewat keunggulan gol tandang dalam agregat 3-3.
MU membuka keunggulan lewat gol Romelu Lukaku pada menit 2, dan Juan Bernat menyamakan kedudukan untuk tuan rumah di menit 12. Namun MU kembali memimpin melalui gol kedua Lukaku di menit 30, dan Marcus Rashford mencetak gol penalti di menit 90+3 untuk memastikan kelolosan timnya.
MU sejatinya kurang diunggulkan. Pasalnya, MU sudah kalah 0-2 di kandang sendiri pada leg pertama. Namun mereka berhasil lolos ke babak berikutnya.
"Semua sepertinya tidak berpihak pada kami [sebelum pertandingan]," ujar Rashford. "Namun kami sudah terbiasa."
Scroll terus ke bawah.
Mengubah Sejarah
Penalti kontra PSG adalah penalti pertama Rashford untuk MU di laga resmi. Dia menyukseskannya dengan kepala dingin.
"Saya hanya [ingin] tetap tenang. Hal-hal seperti ini yang Anda latih setiap hari. Kami mendapatkan gol dan lolos ke babak berikutnya," kata Rashford, seperti dikutip UEFA.com.
"Penantiannya [sebelum penalti] mungkin merupakan yang paling berat, tapi untuk momen-momen seperti itulah Anda bermain."
Sebelum ini, tak pernah ada tim fase knockout Liga Champions yang kalah dengan dua gol atau lebih di kandang sendiri pada leg pertama dan berhasil lolos ke babak berikutnya. Sejarah itu membuat MU sangat diragukan bisa melangkah ke perempat final.
"Semua sepertinya tidak berpihak pada kami [sebelum pertandingan]," ujar Rashford. "Namun kami sudah terbiasa."
"Kami menunjukkan siapa kami sesungguhnya hari ini, dan mendapatkan hasil yang kami inginkan."
Berita Video
Berita video momen-momen dramatis yang terjadi saat Manchester United menyingkirkan PSG dari Liga Champions 2018-2019.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
LATEST UPDATE
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
-
Siaran Langsung Liga Champions: Juventus vs Benfica, Kick Off Jam 03.00 WIB
Liga Champions 21 Januari 2026, 15:56
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









