Real Madrid Akan Bermain untuk Ronaldo
Yaumil Azis | 23 Mei 2018 14:34
Bola.net - - Cristiano Ronaldo diprediksi akan menjadi tumpuan utama Real Madrid dalam laga final Liga Champions hari Minggu (27/5) mendatang. Pundit La Liga, Guillem Balague, meyakini bahwa seluruh tim akan bermain untuk pemain asal Portugal tersebut.
Sejak kedatangannya di Santiago Bernabeu tahun 2009 lalu, Ronaldo selalu menjadi sosok andalan Real Madrid. Hingga saat ini, pemain berumur 33 tahun telah mempersembahkan tujuh gelar bergengsi untuk klub tersebut.
Sama halnya di musim ini, Ronaldo menjadi tumpuan Zinedine Zidane hingga akhirnya Los Merengues sukses mencapai babak final. Dalam 12 penampilannya di Liga Champions, ia sukses mencetak 15 gol dan menciptakan tiga assist.
Oleh karena itu, Ronaldo pun diprediksi akan menjadi senjata andalan Madrid di babak final menghadapi Liverpool nanti. Bahkan Balague meyakini bahwa seluruh tim akan berusaha untuk memberikan yang terbaik kepadanya.
Dia akan memiliki pengaruh yang besar tentu saja, karena sekarang Real Madrid siap bermain untuknya, ujar Balague seperti yang dilansir dari Sky Sports.
Dia adalah pemain yang akan diwaspadai, dia memulai serangan balik dan dia juga ada di ujung umpan silang. Dia adalah orang yang akan membawa Real Madrid ke tingkat selanjutnya, pungkasnya.
Dalam dua musim sebelumnya, Real Madrid juga sukses mencapai babak final dan berhasil memenangkan keduanya. Bahkan pada tahun lalu, mereka sukses menumbangkan Juventus dengan skor telak 4-1.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Tempat Menonton Juventus vs Benfica 22 Januari 2026, Streaming UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:59
-
Kalahkan Inter dan Kunci 16 Besar UCL: Arsenal Kirim Pesan Kuat!
Liga Champions 21 Januari 2026, 16:09
LATEST UPDATE
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Slavia Praha vs Barcelona - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Atalanta vs Athletic Club - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
BRI Super League: Begini Kesiapan Persib Jelang Lawan PSBS Biak pada Pekan ke-18
Bola Indonesia 21 Januari 2026, 19:37
-
Bicara Hati ke Hati, Cara Intim Duo Yamaha Bangun Chemistry Jelang MotoGP 2026
Otomotif 21 Januari 2026, 18:54
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










