Satu Gol yang Menyelamatkan Harga Diri Real Madrid
Richard Andreas | 23 Oktober 2019 05:15
Bola.net - Real Madrid berhasil memetik kemenangan krusial pada matchday 3 Grup A Liga Champions 2019/20. Bertandang ke Galatasaray, Los Blancos pulang mengantongi 3 poin lewat kemenangan tipis 0-1.
Kemenangan ini tidak hanya soal tiga poin, tidak hanya soal Liga Champions. Lebih dari itu, skuad Madrid memang sedang tidak percaya diri setelah menelan kekalahan di La Liga akhir pekan lalu.
Laga ini bak final bagi El Real yang hanya bisa meraup satu poin pada dua matchday sebelumnya. Zinedine Zidane tahu timnya wajib menang, tidak bisa lengah, tidak boleh kehilangan poin lagi.
Bek senior Madrid, Marcelo menegaskan langsung betapa pentingnya kemenangan itu. Baca selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Harus Menang!
Sejak awal, skuad Madrid memasuki pertandingan ini untuk menang, Marcelo menegaskan itu. Mereka tahu pertandingan ini bakal sulit, bermain di Turki selalu sulit.
Biar begitu, harga diri Madrid jauh lebih penting. Mereka wajib menang untuk menjaga nama besar klub.
"Kami harus memberikan segenap kekuatan kami dalam setiap pertandingan, tapi hari ini kami harus menang - tidak ada cara lain," buka Marcelo di laman resmi UEFA.
"Mereka merupakan tim kuat, sulit menang di stadion ini tetapi kami bisa melakukannya!"
Tiga Poin Penting
Lebih lanjut, Marcelo merasa Madrid seharusnya bisa menang dengan skor lebih besar pada pertandingan itu. Mereka menciptakan sejumlah peluang matang, sayangnya hanya satu yang jadi gol.
"Kami mencoba beberapa kali untuk mencetak gol, kami menciptakan banyak peluang," imbuh Marcelo.
"Hanya satu yang masuk [gol] tetapi itu sudah cukup untuk tiga poin," pungkasnya.
Kemenangan ini mengantarkan Madrid menembus peringkat kedua klasemen sementara Grup A Liga Champions 2019/20. Dengan torehan 4 poin, Madrid masih tertinggal jauh dari PSG yang nyaman di puncak dengan 9 poin.
Sumber: UEFA
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
-
Siapa Mampu Hentikan Arsenal di Liga Champions Musim Ini?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:10
-
Manchester City Kalah Lagi, Erling Haaland: Maaf, Ini karena Salah Saya!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:05
LATEST UPDATE
-
Dari Cemooh ke Pesta Gol: Malam Kebangkitan Real Madrid di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:47
-
Manchester City Tersungkur di Norwegia: Bodo/Glimt Bongkar Masalah Besar Guardiola
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:15
-
Usai Hancurkan Inter Milan, Arsenal Langsung Kirim Teror ke Manchester United
Liga Inggris 21 Januari 2026, 09:15
-
Arsenal yang Bernyali Besar di Markas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 09:09
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:58

-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:57
-
Gagal Menang Lawan 10 Pemain, Conte Minta Napoli Rasakan Sakitnya Kegagalan
Liga Italia 21 Januari 2026, 08:48
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





