Sneijder: Memalukan!

Editor Bolanet | 14 April 2011 10:50
Sneijder: Memalukan!
Wesley Sneijder (c) AFP
- Wesley Sneijder nampak geram dengan keluarnya Inter dari Liga Champions musim ini, mengingat mereka sejatinya adalah juara bertahan kompetisi tertinggi antar klub Eropa tersebut.

Sebenarnya Il Biscione berharap sanggup membalikkan keadaan dari hasil 5-2 di leg perdana ke Jerman, nyatanya mereka kalah lagi 2-1 di Gelsenkirchen dan tersingkir dengan agregat 7-3.

Sneijder merasa kesal dengan ketidakmampuan timnya mencetak banyak gol, meski sejatinya mereka cukup menguasai jalannya laga di kandang Schalke 04 dini hari tadi.

"Ini Sungguh Memalukan! Kami tak sanggup mencetak gol meski sesungguhnya kami memegang kendali di lapangan tersebut. Banyak sekali kesempatan yang kami ciptakan untuk mencetak gol, namun tak satu pun kesempatan itu termanfaatkan," ucapnya kepada NOS.

"Kami sadar kami perlu mencetak setidaknya 5 gol setelah mereka sanggup memecah kebuntuan melalui serangan balik itu. Saat itu terjadi kami pun akhirnya hanya berusaha untuk memenangi laga, namun nyatanya itu pun tak dapat terwujud,"

Setelah beberapa saat, Sneijder sedikit memberikan hiburan kepada klubnya, bahwa terkadang kejutan memang kerap terjadi bagi sang juara bertahan di babak ini.

"Ini memang hal yang begitu mengecewakan karena kami tak mengharap akan tersingkir dari tangan , namun ini bukan aib, sudah sering kita semua melihat juara bertahan kesulitan menembus babak Perempat Final," pungkas mantan pemain Ajax tersebut. [initial]

Zanetti: Masih Ada Coppa Italia dan Scudetto (nos/lex)

TAG TERKAIT

BERITA TERKAIT

LATEST UPDATE