3 Pemain yang Harus Tinggalkan Barcelona untuk Kembangkan Kariernya
Aga Deta | 25 Februari 2020 12:07
Bola.net - Barcelona sedang terlibat persaingan sengit dengan Real Madrid di La Liga musim ini. Mereka baru saja merebut posisi puncak dari Real Madrid.
Kesuksesan itu diraih Barcelona setelah menang dengan skor 5-0 atas Eibar pada pertandingan pekan ke-25. Di saat yang sama, Los Blancos tumbang dengan skor tipis 0-1 dari Levante.
Dengan hasil ini, Real Madrid turun ke peringkat kedua klasemen dengan 53 poin. Los Blancos tertinggal dua angka dari Barcelona yang memuncaki klasemen.
Meski berhasil merebut puncak klasemen, performa Barcelona secara keseluruhan belum terlihat istimewa. Terlebih, mereka sempat mengalami periode sulit sehingga harus melakukan pergantian pelatih.
Tentunya, agar memiliki permainan yang konsisten pada musim depan, Barcelona harus memperbaiki skuadnya di bursa transfer. Namun, kehadiran pemain baru juga akan membuat keadaan pemain yang jarang bermain menjadi semakin sulit.
Dengan kata lain, Barcelona harus melepas beberapa pemain yang kesulitan mendapatkan kesempatan bermain. Hal itu agar mereka bisa mengembangkan kariernya di tempat lain.
Berikut ini tiga pemain yang harus meninggalkan Barcelona demi kemajuan kariernya seperti dilansir Sportskeeda.
Riqui Puig

Riqui Puig adalah lulusan La Masia yang tidak mendapatkan banyak waktu bermain di tim utama Barcelona karena persaingan yang ketat di lini tengah Blaugrana. Pemain berusia 20 tahun itu adalah gelandang tengah, yang bisa bermain di mana saja, mulai dari nomor enam hingga nomor sepuluh karena kemampuan teknisnya yang brilian.
Puig hanya bermain dalam dua pertandingan di La Liga musim ini. Sepertinya sang pemain tidak akan ada mendapat banyak peluang untuk bermain karena Barcelona sudah memasuki fase paling penting pada musim ini.
Dengan lini tengah Barcelona dipenuhi dengan pemain bagus, akan lebih baik bagi pemain seperti Puig untuk meninggalkan Camp Nou pada musim panas ini. Entah itu pindah secara pinjaman atau permanen tetapi akan lebih baik bagi sang gelandang untuk tetap berada di kasta tertinggi Spanyol pada musim depan.
Ousmane Dembele

Sejak bergabung dengan Barcelona dari Borussia Dortmund pada Agustus 2017, karier Ousmane Dembele di Camp Nou sering diganggu oleh cedera. Dia menderita cedera hamstring pada bulan Februari sehingga harus mengakhiri musim ini lebih cepat.
Selama dua setengah musim bersama dengan raksasa Catalan, pemain Prancis itu hanya mengumpulkan 2.956 menit bermain. Jumlah itu tentu saja lebih rendah dari yang diharapkan Barca ketika mereka merekrutnya.
Bahkan ketika pemain berusia 22 tahun itu bermain, ia belum sepenuhnya menunjukkan kemampuan yang membantunya pindah ke Barcelona. Blaugrana menebusnya dengan sangat mahal dan berharap bisa menggantikan Neymar tapi ia tidak memenuhi harapan tersebut.
Karier Dembele menurun drastis sejak ia bergabung dengan raksasa Spanyol. Akan lebih baik jika ia meninggalkan Barcelona dan membangkitkan kariernya di tempat lain.
Carles Alena

Lulusan La Masia lainnya, Carles Alena dipromosikan secara permanen ke tim utama Barcelona pada 2018. Namun, ia belum mendapatkan banyak peluang di lini tengah Barcelona.
Pemain 22 tahun itu saat ini dipinjamkan ke Real Betis hingga akhir musim. Jika ia berhasil tampil mengesankan di klub, Alena tidak akan kekurangan peminat pada musim panas.
Seperti yang diketahui, lini tengah Barcelona saat ini dipadati dengan pemain-pemain yang brilian. Hal itu akan membuat pemain muda seperti Alena kesulitan mendapatkan kesempatan bermain reguler.
Karena itu, bukan keputusan yang buruk untuk meninggalkan Camp Nou dan memulai kariernya di tempat lain. Mempertimbangkan reputasinya selama ini, beberapa klub Premier League dan Bundesliga mungkin tertarik memakai jasanya.
Sumber: Sportskeeda
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Real Sociedad vs Barcelona: Barca Keok, Fermin Lopez Tertawakan Keputusan Wasit
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 19:11
-
Bernabeu Memanas, Vinicius Jr Kirim Kode Kuat Siap Pergi dari Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 18:53
-
Barcelona Kantongi 2 Calon Pelatih Pengganti Hansi Flick, Salah Satunya Arteta
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 15:31
-
Lawan Barcelona di Liga Champions Sudah Tidak Bermain Selama Lebih dari Sebulan
Liga Champions 19 Januari 2026, 15:00
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







