Menanti Hadirnya Kembali Nomor 9 Sejati di Rossoneri
Gia Yuda Pradana | 8 April 2017 17:12
Bola.net - Bola.net - Selama periode 2001-2012, Filippo Inzaghi adalah pemilik nomor punggung 9 di AC Milan. Dengan nomor penting yang dahulu pernah dipakai Marco van Basten tersebut, eks striker Italia itu tidak mengecewakan. Dia menjalankan tugasnya dengan baik sebagai pembobol gawang lawan.
Sejak itu, Milan bisa dibilang belum bisa menemukan pengganti Super Pippo yang sepadan. Sederet striker sudah bergantian memakai nomor 9 Rossoneri setelah dirinya, tapi tak satupun yang benar-benar mampu memenuhi harapan.
Pasca-Inzaghi, nomor 9 Milan beberapa kali berpindah kepemilikan, dari Alexandre Pato (2012/13), Alessandro Matri (2013/14), Destro (2014/15), Fernando Torres (2014/15), Luiz Adriano (2015/16) hingga sekarang Gianluca Lapadula. Hasilnya tak jauh beda.
Inzaghi, yang sempat melatih Milan dan sekarang menangani Venezia, punya harapan besar terkait hal ini. Dia berharap nomor 9 bisa menjadi nomor penting lagi di Milan. Dia berharap nomor tersebut kembali menjadi nomor yang dapat mengantarkan Milan meraih kesuksesan di Italia dan Eropa.
Saya masih memikirkan Milan setiap saat. Bersama Venezia, saya masih sering menemui tifosi Milan dengan jersey saya, kata Inzaghi kepada Sky Sport Italia.
Saya sangat berharap Milan bisa segera kembali berkuasa di Liga Champions seperti dahulu kala.
Saya juga berharap jersey nomor 9 bisa menjadi jersey penting lagi dan membawa Milan meraih kesuksesan, baik di Italia maupun Eropa.
Saya dahulu harus mewarisi nomor yang sebelumnya dipakai oleh Marco van Basten. Itu sangat berat, tapi yang paling adalah harus percaya.
Semoga Gianluca Lapadula bisa tampil baik di Milan. Dia hanya butuh sedikit bersabar, ujar Inzaghi.
Inzaghi mencetak 126 gol untuk Milan. Dia mengukir semua itu dalam 300 penampilan di semua ajang.
Inzaghi juga membantu Milan meraih sederet gelar juara. Termasuk di antaranya adalah dua Scudetto Serie A, dua titel Liga Champions, dua gelar Piala Super Eropa dan satu Piala Dunia Antarklub FIFA.
Inzaghi, Milan, dan pastinya juga para Milanisti, masih menanti hadirnya kembali nomor 9 sejati Rossoneri - striker haus gol yang keberadaannya di atas lapangan saja cukup untuk membuat lawan berkeringat dingin.
Kapan itu akan terjadi? Tidak ada yang tahu pasti.
Namun, Inzaghi berharap itu bisa terwujud sesegera mungkin.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Fullkrug Cuma Butuh 3 Menit untuk jadi Pahlawan Milan, Pujian Allegri pun Datang
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:18
-
AC Milan Masih Malu-malu Bicara Scudetto
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:14
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
Hasil Lengkap, Klasemen, Jadwal dan Top Skor Serie A 2025/2026
Liga Italia 19 Januari 2026, 08:38
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




