Season Preview Juventus - Dominasi Berlanjut
Gia Yuda Pradana | 6 Agustus 2018 11:46
Bola.net - Bola.net - Selama tujuh musim terakhir, dominasi Juventus di Serie A belum terpatahkan. Tujuh Scudetto telah beruntun mereka amankan.
Musim 2018/19 ini, dominasi tersebut sepertinya masih akan berlanjut.
Rival-rival sudah berbenah dan menjadi lebih kuat. Meski begitu, pasukan Massimiliano Allegri masih setingkat di atas mereka semua.
Juventus musim panas ini telah melepas pemain-pemain seperti Stephan Lichtsteiner, Kwadwo Asamoah, Gianluigi Buffon, Mattia Caldara dan Gonzalo Higuain. Namun Juventus sudah mendatangkan pemain-pemain top semacam Mattia Perin, Emre Can dan Joao Cancelo, serta memulangkan Leonardo Bonucci.
Yang paling fenomenal tentu saja pembelian Cristiano Ronaldo dari Real Madrid seharga €100 juta. Satu transfer ini saja semakin mengukuhkan status Juventus sebagai kandidat terkuat juara Serie A 2018/19.
Scudetto beruntun kedelapan bukan sesuatu yang mustahil bagi mereka.
Perkiraan Formasi

Juventus (4-3-3): Szczesny; CANCELO, BONUCCI, Chiellini, Alex Sandro; Khedira, Pjanic, Matuidi; Dybala, CRISTIANO RONALDO, Douglas Costa.
Pelatih: Massimiliano Allegri.
Prediksi

Juventus sebelumnya sudah memiliki skuat terkuat di Serie A. Ditambah kehadiran Ronaldo, Juventus pun diprediksi bakal semakin tak terhadang.
Kerja sama forward 33 tahun Portugal pemilik lima Ballon d'Or itu dengan Paulo Dybala dan Douglas Costa berpotensi membuat skema serangan Juventus jadi tambah menakutkan.
Mereka bakal di-support oleh Blaise Matuidi, Miralem Pjanic dan Sami Khedira atau Emre Can dari lini kedua. Alex Sandro dan Joao Cancelo juga siap memberikan dukungan dari sektor bek sayap.
Di belakang, kembalinya Bonucci bisa berdampak baik atau buruk. Jika dia mampu mencerna semua cacian yang dialamatkan sekelompok suporter kepadanya dan fokus penuh pada permainan di atas lapangan, maka tak ada yang perlu dikhawatirkan oleh Juventus.
Tak ada lagi Gianluigi Buffon yang menjadi benteng terakhir. Namun Wojciech Szczesny yang diplot jadi kiper utama dan Mattia Perin sebagai pelapisnya sudah sama-sama teruji.
Di atas kertas, Juventus tetap kuat, bahkan lebih kuat dibandingkan musim sebelumnya. Pantas jika mereka menjadi kandidat terdepan untuk meraih Scudetto dan melanjutkan dominasinya di Serie A. [initial]
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Cristiano Ronaldo Menang Telak di Meja Hijau: Juventus Harus Bayar Rp165 Miliar
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:54
-
Update Saga Mike Maignan: Ada Kabar Positif dari AC Milan
Liga Italia 19 Januari 2026, 21:53
-
Debut Sempurna Donyell Malen di AS Roma: Gol, 3 Poin, dan Pujian Gasperini
Liga Italia 19 Januari 2026, 14:57
LATEST UPDATE
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
-
Hasil Villarreal vs Ajax: Kapal Selam Kuning Karam Lebih Dini
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:27
-
Sporting CP vs PSG: Les Parisiens Jatuh di Lisbon
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Olympiakos vs Leverkusen: Wakil Yunani Buka Peluang Lolos ke Play-off
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:17
-
Hasil Tottenham vs Dortmund: Spurs Jaga Rekor Kandang Sempurna di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:11
-
Hasil Inter vs Arsenal: Meriam London Hancurkan Nerazzurri di Giuseppe Meazza
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:04
-
Hasil Real Madrid vs Monaco: Kylian Mbappe dkk Pesta Setengah Lusin Gol
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:03
-
Gagal Bersinar di Old Trafford, Ugarte Bakal Ditukar dengan Bintang Muda Sunderland
Liga Inggris 21 Januari 2026, 04:59
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



