Alasan David da Silva Menerima Kembali Pinangan Persebaya
Serafin Unus Pasi | 19 Juni 2019 17:27
Bola.net - Setelah hampir enam bulan meninggalkan Persebaya Surabaya, penyerang asal Brasil, David da Silva akhirnya kembali. David menyepakati kerjasama dengan durasi satu setengah musim bersama Green Force.
Ada sejumlah alasan yang membuat penyerang 29 tahun tersebut akhirnya menerima kembali pinangan Persebaya. Salah satunya karena dia sudah jatuh cinta dengan Kota Pahlawan.
"Meski saya di Korea (Selatan), tapi hati saya selalu dekat dengan Persebaya," kata David da Silva seperti dilansir laman resmi Persebaya, Rabu (19/06).
David juga sangat dekat dengan pendukung Persebaya, Bonek Mania. Bahkan, dia selalu dielu-elukan oleh suporter yang identik dengan warna hijau tersebut meski sudah tidak berseragam Persebaya.
"Saya cinta klub dan kota ini. Selain itu, hampir setiap hari akun Instagram saya, bahkan Pohang Steelers, di-like dan dikomentari oleh fans Persebaya," imbuh David.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Negosiasi Mulus
Sementara terkait proses negosiasinya dengan Persebaya, kata David, pihaknya sudah berkomunikasi cukup lama. Sehingga tidak butuh waktu panjang untuk kembali menjalin kesepakatan.
"Selama di Korea, saya dan agen saya terus berkomunikasi dengan Pak Candra (Manajer Persebaya)," David menambahkan.
"Itulah yang membuat proses saya kembali bergabung dengan Persebaya sangat cepat dan mulus," timpalnya.
Sebelumnya David da Silva meninggalkan Persebaya untuk bergabung dengan Pohang Steelers. Namun, belakangan dia diputus kontrak oleh klub Korea Selatan tersebut.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








