Arema Cronus Dukung Penggunaan Wasit Asing
Gia Yuda Pradana | 29 Desember 2016 15:52
Bola.net - - Rencana PSSI untuk menggunakan jasa wasit asing pada kompetisi mendatang mendapat respon positif Arema Cronus. Klub berlogo singa mengepal tersebut mengaku mendukung realisasi rencana ini.
Kami senang dengan adanya rencana ini dan berharap bisa direalisasikan, meski tak semua wasit diisi wasit asing, ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.
Ini demi menjaga adanya trust dalam kompetisi mendatang, sambungnya.
Menurut Ruddy, wasit asing ini lebih baik jika diprioritaskan untuk memimpin partai-partai krusial. Mereka diharapkan bisa lebih tahan terhadap tekanan dalam pertandingan, terutama pada laga-laga krusial.
Tekanan pertandingan ini kan keras. Tak hanya tim, wasit juga bisa terpengaruh, tuturnya.
Jika mental wasit goyah, bisa jadi hal ini akan berpengaruh pada keputusan-keputusannya, ia menambahkan.
Sebelumnya, PSSI berupaya meningkatkan trust terhadap kompetisi resmi, yang bakal dihelat akhir Maret 2017 mendatang. Salah satunya, federasi sepakbola Indonesia ini mewacanakan penggunaan wasit asing.
Para pengadil asing ini, dalam rencana PSSI, tak akan menjadi pengadil di setiap pertandingan. Hanya ada beberapa pertandingan saja, tiap pekannya, yang akan dipimpin wasit asing tersebut.
Sementara itu, meski mendukung, Ruddy Widodo memberikan catatan terkait wasit asing tersebut. Menurutnya, wasit asing yang diambil harus benar-benar memiliki kompetensi di atas wasit lokal.
Kalau ternyata sama saja ya tentu tidak akan banyak berguna, tandasnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jawaban Erick Thohir Soal Rangkap Jabatan Menpora dan Ketua PSSI: Nanti Dijawab Sama FIFA!
Bola Indonesia 18 September 2025, 15:28 -
Erick Thohir Jadi Menpora, Bagaimana Nasib Kursi Ketua PSSI?
Open Play 18 September 2025, 12:15
LATEST UPDATE
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Super yang Pernah Bermain untuk Barcelona dan PSG
Editorial 1 Oktober 2025, 13:18 -
3 Alternatif William Saliba yang Layak Dipertimbangkan Real Madrid
Editorial 29 September 2025, 15:55 -
3 Alasan Kuat Manchester United Harus Lepas Ruben Amorim Sekarang Juga
Editorial 29 September 2025, 12:36