Arema Cronus Isyaratkan Dukung Pangkostrad Jadi Ketum PSSI
Editor Bolanet | 4 Agustus 2016 18:32
Kalau untuk K-85, kemungkinan sama. Ketua umum kami kan Pak Edy. Jadi, kami masih mendukung figur beliau, ujar General Manager Arema Cronus, Ruddy Widodo.
Sebelumnya, Madura United telah memastikan mendukung Edy Rahmayadi untuk menggantikan La Nyalla Mahmud Mattalitti sebagai Ketua Umum PSSI. Menurut Manajer Madura United, Haruna Soemitro, Edy merupakan sosok yang tepat sebagai Ketum PSSI karena memiliki latar belakang yang dekat dengan sepakbola. Selain menjabat sebagai Presiden PS TNI, ia juga menjadi pembina tim PSMS Medan.
Madura United mencalonkan Letjen Eddy sebagai ketum PSSI periode 2016 hingga 2020. Alasannya memenuhi syarat kriteria yang ditetapkan oleh Kelompok 85, ujar Haruna di Hotel Borobudur, Jakarta, Selasa (02/08) lalu.
Lebih lanjut, Ruddy mengatakan bahwa mulai hari ini, Kamis (04/08), tahapan pendaftaran Ketua Umum PSSI sudah dilaksanakan. Menurutnya, bisa jadi calon yang bakal bersaing menuju PSSI-1 tak hanya Edy Rahmayadi.
Ada beberapa nama lain. Selain itu, voters di luar K-85 kan juga bisa jadi punya calon sendiri, tandasnya. [initial] (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Ada Ahmad Riyadh, Ini Dia 12 Anggota Exco PSSI Periode 2023-2027
Bola Indonesia 16 Februari 2023, 22:00 -
Yunus Nusi Mundur, Ratu Tisha dan Menpora Jadi Wakil Ketua Umum PSSI
Bola Indonesia 16 Februari 2023, 17:38 -
Jadi Ketum PSSI, Erick Thohir Akui Ditunggu Tantangan Berat
Bola Indonesia 16 Februari 2023, 17:16
LATEST UPDATE
-
Ambisi Besar Indonesia: Jadi Raja Manufaktur Digital dan Pusat Halal Dunia
News 1 Oktober 2025, 16:57 -
Dedi Mulyadi: Pemutihan Pajak Kendaraan di Jawa Barat Usai, Kini Bayar Sesuai Aturan
News 1 Oktober 2025, 16:55 -
Sri Mulyani Terima Manfaat Pensiun dari Taspen, Berapa Nominalnya?
News 1 Oktober 2025, 16:54 -
Prediksi Arsenal vs Olympiakos 2 Oktober 2025
Liga Champions 1 Oktober 2025, 16:44 -
Sempat 'Dibuang' Juventus, Renato Veiga Kini Siap jadi Lawan Tanpa Dendam
Liga Champions 1 Oktober 2025, 16:06
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Super yang Pernah Bermain untuk Barcelona dan PSG
Editorial 1 Oktober 2025, 13:18 -
3 Alternatif William Saliba yang Layak Dipertimbangkan Real Madrid
Editorial 29 September 2025, 15:55 -
3 Alasan Kuat Manchester United Harus Lepas Ruben Amorim Sekarang Juga
Editorial 29 September 2025, 12:36