Arema FC Buka Opsi Perpanjang Liburan Sampai Akhir Tahun
Gia Yuda Pradana | 9 November 2020 12:50
Bola.net - Manajemen Arema FC membuka peluang untuk memperpanjang liburan aktivitas tim mereka. Hal ini tak lepas dari belum adanya kepastian soal agenda yang akan mereka ikuti ke depannya.
General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, menyebut bahwa anak asuhnya semula direncanakan akan kembali berkumpul dan berlatih pada akhir November 2020. Namun, saat ini, ada peluang bahwa liburan mereka akan diperpanjang.
"Kami memutuskan akan berlatih lagi pada 30 November 2020 mendatang dengan asumsi bakal ada turnamen pada awal Januari mendatang," ucap Ruddy Widodo, pada Bola.net.
"Namun, kalau turnamen tersebut belum jelas, bisa jadi kami akan memperpanjang liburan ini," sambungnya.
Menurut Ruddy, ia belum mendapat kepastian soal turnamen yang rencananya akan dihelat di Jawa Timur tersebut. Karenanya, ia belum bisa memastikan kapan anak asuhnya bakal kembali berlatih.
"Yang pasti, kalau turnamen ini nggak ada, jadwal latihan kita juga mundur. Bisa jadi sampai akhir Desember mendatang," papar Ruddy.
"Insyaallah, akhir November mendatang akan ada kepastian soal jadi atau tidaknya turnamen ini," ia menambahkan.
Sebelumnya, Arema FC sendiri telah hampir dari sepuluh hari ini memilih meliburkan skuadnya. Klub berlogo singa mengepal ini berencana akan kembali berkumpul dan menggelar latihan bersama pada akhir November mendatang.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Langkah Berhemat

Lebih lanjut, Ruddy mengakui bahwa timnya sengaja meliburkan diri dalam masa persiapan mereka jelang lanjutan Shopee Liga 1 musim 2020/2021. Hal ini, tak lepas dari mundurnya jadwal lanjutan kompetisi, menjadi Februari 2021.
"Ini juga merupakan langkah penghematan dari kami," kata Ruddy.
"Dalam kondisi seperti ini, kami harus pintar-pintar bersiasat, termasuk berhemat, sehingga bisa bertahan dalam kondisi sulit seperti ini," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Artikel-artikel Menarik Lainnya:
- Daftar 21 Pemain Garuda Select Angkatan Ketiga, Ada Youngster Persib
- Kiper Persija Juara 2018, Daryono Meninggal Dunia
- 3 Pemain Andalan Fakhri Husaini di Timnas U-19 yang Kini Dilirik Shin Tae-yong
- Via Vallen, Narji, dan Deretan Artis yang Menggemari Klub Liga Indonesia
- Kompetisi Ditunda Februari, Persebaya Ungkap Potensi Masalah Kontrak
- Skema Pembayaran Hak Komersial Bikin Klub Terjepit
- Pemain Persela U-16 Tembus Garuda Select III, Ini Pesan Didik Ludiyanto
- Persebaya Ogah Jadi 'Korban' PHP Lagi
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







