Arema FC Ingin Kembalikan Harmoni Tim

Asad Arifin | 24 Mei 2017 17:13
Arema FC Ingin Kembalikan Harmoni Tim
Ruddy Widodo (c) Fitri Apriani

Bola.net - - Sebuah tekad dipatok Arema FC pada lanjutan perjalanan mereka di Liga 1 ini. Klub berlogo kepala singa tersebut bertekad mengembalikan harmoni tim agar busa melangkah mantap dalam sisa kompetisi.

General Manager Arema FC, Ruddy Widodo, mengakui bahwa saat ini timnya mengalami masalah harmoni dalam tim. Karenanya, ia berharap agar timnya bisa segera menemukan kembali harmoni ini.

Menurut Ruddy, bagi Arema, harmoni merupakan hal yang sangat penting. Pasalnya, kekompakan antar pemain adalah modal utama mereka dalam menjalani kompetisi.

Kami tentu saja tak ingin terlalu lama hal ini terjadi. Kami berharap pada pertandingan terdekat, kami sudah bisa kembali ke form yang benar. Jika harmoni ini sampai terganggu, hasilnya seperti kemarin. Sebagus apapun kualitas pemain, tanpa harmoni pasti berantakan, ujar Ruddy.

Sebelumnya, Arema FC harus menelan hasil pahit dalam perjalanan mereka di Liga 1. Bertandang ke kandang Persela Lamongan, Stadion Surajaya Lamongan, Minggu , Cristian Gonzales dan kawan-kawan digelontor empat gol tanpa balas.

Ruddy menyebut pada pertandingan tersebut, ada dua masalah yang merusak harmoni timnya. Kedua masalah ini adalah trust dan komunikasi antar pemain.

Pria berusia 45 tahun ini menegaskan bahwa manajemen dan tim pelatih telah mengambil langkah untuk memastikan masalah seperti ini terulang lagi. Mereka telah melakukan evaluasi dan mengambil sejumlah keputusan dari evaluasi ini.

Apa saja hasil evaluasi dan langkah yang diambil? Lihat saja pada pertandingan lawan Mitra Kukar nanti, tandasnya. (den/asa)

TAG TERKAIT

LATEST UPDATE