Arema FC Tak Masalahkan Jadwal Bertandingnya di Liga 1
Asad Arifin | 6 April 2017 21:30
Bola.net - - Keluarnya draft jadwal pertandingan Liga 1 mendapat sambutan apik dari Arema FC. Klub berlogo singa mengepal ini mengaku senang dengan jadwal yang telah disusun oleh PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) sebagai operator kompetisi tersebut.
Pelatih Arema FC, Aji Santoso mengaku telah membaca draft jadwal yang telah dikirimkan operator. Ia menilai tak ada masalah dengan jadwal yang harus dilakoni skuatnya. Aji menyebut saat ini timnya telah siap mengarungi kompetisi Liga 1. Siapapun lawan yang bakal dihadapi, pelatih berusia 46 tahun tersebut, timnya tak gentar.
Kami sama sekali tak ada komplain dengan rancangan jadwal ini. Kami tak ada masalah. Kami sudah siap sepenuhnya, ujar Aji.
Rabu lalu, PT Liga Indonesia Baru telah mengirimkan draft jadwal Liga 1 mendatang pada klub peserta kompetisi level tertinggi ini. Klub-klub mendapat kesempatan sampai Sabtu (08/04) akhir pekan ini untuk mengajukan keberatan atas jadwal tersebut.
Aji menyebut, sebagai salah satu bentuk kesiapan timnya adalah telah terbentuknya pakem komposisi tim. Ia tak lagi perlu meraba-raba komposisi dan formasi yang akan diturunkan dalam tiap pertandingan.
Komposisi sudah ada. Yang pasti, anak-anak sudah sangat siap mengarungi Liga 1, ucapnya.
Aji mengatakan, dengan kondisi kesiapan timnya saat ini, ia optimistis Arema bakal bisa berbicara banyak di Liga 1. Namun, ia menegaskan bakal terus berupaya meningkatkan sejumlah hal dalam permainan Arema.
Salah satunya adalah sentuhan bola. Kunci sepakbola kan kuat ketika menguasai bola, tandasnya. (den/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
-
Prediksi BRI Super League, Bali United vs Arema FC 4 Januari 2026
Bola Indonesia 3 Januari 2026, 22:31
LATEST UPDATE
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 7-9 Januari 2026
Liga Inggris 17 Januari 2026, 09:00
-
Nonton Live Streaming Pertandingan Proliga 2026 di MOJI Hari Ini, 17 Januari 2026
Voli 17 Januari 2026, 08:57
-
Jadwal Pertandingan Proliga 2026 Pekan Kedua Putaran I di Medan, 15-18 Januari 2026
Voli 17 Januari 2026, 08:52
-
Hasil Lengkap, Klasemen, dan Jadwal Pertandingan Proliga 2026
Voli 17 Januari 2026, 08:52
-
Jadwal Lengkap Proliga 2026, 8 Januari-26 April 2026
Voli 17 Januari 2026, 08:52
-
Hasil Piala Asia U-23 2026: Vietnam dan Jepang Amankan Tiket Semifinal
Asia 17 Januari 2026, 08:40
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 17 Januari 2026, 08:06
-
Man United vs Man City: 3 Duel Kunci Penentu Derby Manchester
Liga Inggris 17 Januari 2026, 08:00
-
Man United vs Man City: Rekor Superior Guardiola Hadapi Setan Merah
Liga Inggris 17 Januari 2026, 07:00
-
Rasmus Hojlund Tolak AC Milan Sebelum Berlabuh di Napoli, Kenapa?
Liga Italia 17 Januari 2026, 06:00
-
Hasil PSG vs LOSC: Verdonk Absen, Lille Remuk di Parc des Princes
Liga Eropa Lain 17 Januari 2026, 05:27
-
Juventus Tahan Laju Wacana Memulangkan Federico Chiesa
Liga Italia 17 Januari 2026, 04:53
-
Juventus Tolak Proposal Tukar Guling Crystal Palace untuk Jean-Philippe Mateta
Liga Italia 17 Januari 2026, 03:51
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45


