Atjeh FC Targetkan Lolos Final Piala Gubernur Aceh
Editor Bolanet | 18 Desember 2012 22:25
Kami ingin mempersembahkan prestasi terbaik bagi masyarakat Aceh yakni dengan menargetkan melaju ke final di turnamen ini, kata Effendi HT, pelatih Atjeh FC, Selasa (18/12).
Saat ini Atjeh FC sukses menembus babak semifinal usai menjadi jawara grup A. Tim yang juga diperkuat Ismed Sofyan ini mengoleksi enam poin setelah mengalahkan Makassar United 2-0 dan Selangor FC 1-0.
Di partai semifinal yang akan digelar pada Rabu (19/12), Atjeh FC akan menghadapi DPMM yang melaju ke semifinal usai menang undian atas Kelantan FC di babak penyisihan grup.
Kami akan menurunkan pemain terbaik di partai semifinal nanti. Sebab, kami tidak ingin kecolongan karena semi final merupakan partai hidup mati, ungkap dia.
Turnamen internasional Piala Gubernur Aceh 2012 diikuti enam kesebelasan dari tiga negara, tiga tim dari Indonesia, dua tim dari Malaysia, dan satu tim dari Brunei Darussalam dengan memperebutkan hadiah total Rp 250 juta. (ant/dzi)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Link Streaming PSIS Semarang vs Selangor FC Hari Ini, 10 September 2023
Bola Indonesia 10 September 2023, 16:03 -
Persib Bandung Tantang Selangor FA dan Bangkok United di Malaysia
Bola Indonesia 25 Desember 2019, 23:32
LATEST UPDATE
-
Prediksi Persib Bandung vs Selangor FC 23 Oktober 2025
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 18:14 -
Frankfurt Mencari Pijakan, Liverpool Berambisi Mempertahankan Superioritasnya
Liga Champions 22 Oktober 2025, 18:02 -
Tradisi Apik Monaco, Tren Positif Tottenham
Liga Champions 22 Oktober 2025, 17:21 -
Karya Jurnalistik Akan Masuk Revisi UU Hak Cipta, Menteri Hukum: Harus Dilindungi
News 22 Oktober 2025, 17:17 -
Luka Modric Akui Eks Real Madrid Ini Jadi Alasan Utamanya Pindah ke AC Milan
Liga Italia 22 Oktober 2025, 16:56 -
Cek Jadwal Aksi Pemain Indonesia di Liga Europa 2025/26: Tayang di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 16:12
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04