Barito Putera Berburu Dua Pemain Asing Baru
Ari Prayoga | 12 Mei 2021 08:05
Bola.net - Barito Putera terus bergerak untuk menambah kekuatan menyambut Liga 1 2021. Klub berjuluk Laskar Antasari tersebut bahkan tengah berburu pemain asing untuk melengkapi slot tersisa.
Menurut pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, pihaknya akan berburu dua pemain asing lagi. Mengingat timnya sudah punya dua pemain impor yakni Aleksandar Rakic dan Cassio de Jesus.
"Kalau kami lengkapi dua lagi, semua lagi kami jajaki, belum final, tapi kami coba untuk cari satu pemain asing non Asia dan satu Asia," katanya kepada Bola.net.
Dikatakan pelatih yang akrab disapa Djanur tersebut, untuk dua pemain asing anyar, pihaknya sudah punya pandangan. Bahkan, saat ini tengah di-follow up oleh manajemen Barito Putera.
"Posisinya attacking midfielder, kalau dari istilah sekarang nomor 10, gelandang serang, pengatur serangan, atau mungkin juga playmaker, satunya central defender," tegas Djanur.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters
Tak Rekrut Donald Bissa
Di sisi lain, Djanur juga memastikan nasib pDonald Bissa yang sempat menjalani seleksi di Piala Menpora. Dia memutuskan untuk tidak merekrut penyerang asal Pantai Gading tersebut.
"Donald Bissa kami kasih kesempatan di Piala Menpora setelah itu kami enggak tertarik dengan performa dia di Piala Menpora," jelas Djanur.
"Sehingga kami putuskan tidak mengambil Donald Bissa," tandas mantan pelatih Persib Bandung tersebut.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
6 Pemain Timnas Indonesia Absen dari Latihan Persib, Bojan Hodak Menjelaskan
Bola Indonesia 20 Oktober 2025, 10:19 -
Terungkap, Ini Alasan Enzo Fernandez Absen di Laga Chelsea vs Nottingham Forest
Liga Inggris 19 Oktober 2025, 07:42
LATEST UPDATE
-
Persib Bandung vs Selangor FC: Jadwal, Jam Kick-off, Siaran TV, dan Link Streaming
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 23:27 -
Prediksi Nottingham Forest vs Porto 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 23:10 -
Dean Huijsen Beri Sinyal Comeback di El Clasico Kontra Barcelona
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 23:08 -
Jadwal Persib vs Selangor: Maung Bandung Siap Amankan Poin Penuh di Kandang
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 22:58 -
Hasil AFC Champions League Two: Tanpa Ronaldo, Al Nassr Tetap Perkasa di India
Asia 22 Oktober 2025, 22:57 -
Link Live Streaming Galatasaray vs Bodo/Glimt - Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:47 -
Senne Lammens, Kiper Baru yang Kini Tak Tergantikan di Manchester United
Liga Inggris 22 Oktober 2025, 22:31 -
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28 -
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04 -
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51 -
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04