Bek Muda Ini Bicara Ketatnya Persaingan di Persela
Ari Prayoga | 10 Mei 2017 01:39
Bola.net - - Bek Muda Persela Lamongan, Ahmad Birrul Walidain mengungkap sulitnya menembus starting line up Laskar Joko Tingkir. Sebab ia baru satu kali diberikan kesempatan untuk merasakan atmosfer pertandingan Liga 1.
Namun pemain kelahiran 14 Desember 1995 itu tidak patah arang. Ia akan tetap berjuang keras agar bisa dilirik oleh pelatih dan bisa menjadi pilihan di lini belakang. Ia ingin membuktikan bahwa dirinya layak diturunkan.
Saya harus berlatih keras lagi, karena saya baru sekali bermain di Liga 1. Saya ingin masuk line up lagi, ungkap Birrul kepada , Selasa (09/5).
Ketatnya persaingan memang menjadi penghalang bagi pemain 21 tahun tersebut untuk bisa mendapat tempat di hati pelatih. Sebab ia harus bersaing dengan para seniornya selain dengan pemain seusianya.
Kalau persaingan sangat ketat sekali karena harus bersaing dengan senior, tapi saya tetap belajar kepada mereka, imbuh Birrul.
Jika diberikan kesempatan untuk membela tim Kota Soto tersebut, Birrul akan memanfaatkan kesempatan itu sebaik-baiknya dengan tampil maksimal tentunya harus lebih bagus dari penampilan sebelumnya.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 18 Oktober 2025
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 09:58
LATEST UPDATE
-
Pengakuan Jujur Denzem Dumfries: Union SG Bikin Inter Milan Merana!
Liga Italia 22 Oktober 2025, 14:01 -
Dosa Finansial Ronaldo: Juventus Masih Bayar Mahal Kesalahan Empat Tahun Lalu
Liga Italia 22 Oktober 2025, 13:24 -
Keran Gol Viktor Gyokeres Terbuka Lagi, Mikel Arteta: Syukurlah!
Liga Spanyol 22 Oktober 2025, 12:29 -
Hansi Flick Acungi Jempol Performa Marcus Rashford: Makin Hari, Makin Sip!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:49 -
Arsenal Melaju Sempurna di Liga Champions: 3 Laga, 9 Poin, 8 Gol, dan 0 Kebobolan
Liga Champions 22 Oktober 2025, 11:04 -
Catat Jadwal Europa Conference League 2025/26: Pekan Ke-2 Eksklusif di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 10:58 -
Jakarta jadi Kota Terbahagia ke-18 di Dunia, Begini Respons Pramono Anung
News 22 Oktober 2025, 10:58
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27 -
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04