Bhayangkara FC Siap Tanpa Evan Dimas
Afdholud Dzikry | 8 November 2016 15:51Bola.net - - Bhayangkara FC nampaknya sudah menemukan formula yang tepat untuk mengantisipasi absennya Evan Dimas Darmono. Kini, pelatih Ibnu Grahan mengandalkan dua sosok pemain untuk mengontrol ritme permainan dari lapangan tengah. Mereka adalah Hargianto dan Lee Yoo-Joon.
Lee Yoo-Joon menjadi perekrutan yang pas di tengah kompetisi Indonesia Soccer Championship (ISC). Kehadiran Yoo-Joon membuat lapangan tengah Bhayangkara FC menjadi lebih kuat. Sebab Yoo-Joon adalah tipikal gelandang bertahan murni.
Kondisi Lee semakin hari semakin bagus. Adaptasinya tergolong cepat meski dia baru bergabung, ulas Ibnu Grahan kepada Bola.net. Meski cenderung bertahan, bukan berarti Yoo-Joon tak bisa membantu tim meraih hasil positif. Ia sudah membukukan satu gol dan satu assist untuk Bhayangkara FC.
Setelah mencetak gol, motivasi dan semangatnya pasti naik, sambung Ibnu. Dengan keberadaan pemain tipikal bertahan Yoo-Joon, membuat Hargianto lebih leluasa untuk lebih menyerang. Hargi lah yang menggantikan peran Evan untuk membantu sektor serang.
Bahkan di pertandingan lawan Mitra Kukar, Minggu (6/11) kemarin, Hargi hampir saja mencetak gol. Tinggal sedikit saja. Dia terlalu terburu-buru. Kedepan haru lebih sabar, tutup Ibnu Grahan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Bhayangkara FC vs Malut United 25 September 2025
Bola Indonesia 25 September 2025, 05:36
-
Bhayangkara FC vs Malut United: Laga Bersejarah, Duel Perdana di BRI Super League
Bola Indonesia 24 September 2025, 17:37
-
Prediksi BRI Super League: Bhayangkara FC vs Persik Kediri 19 September 2025
Bola Indonesia 18 September 2025, 19:55
LATEST UPDATE
-
Jadwal BRI Super League di Indosiar Hari Ini, Sabtu 1 November 2025
Bola Indonesia 1 November 2025, 09:58
-
Jadwal Premier League di SCTV Hari Ini Sabtu 1 November 2025
Liga Inggris 1 November 2025, 09:40
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 1 November 2025, 08:35
-
Kacau! Memphis Depay Dituding Hamili Influencer Brasil Lalu Menghilang
Bolatainment 31 Oktober 2025, 23:15
LATEST EDITORIAL
-
10 Pemain dengan Total Transfer Paling Gila di Dunia, Neymar Tembus Rp7,68 Triliun!
Editorial 31 Oktober 2025, 15:01
-
4 Klub yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Vinicius Junior Jika Hengkang dari Real Madrid
Editorial 29 Oktober 2025, 14:17
-
6 Alasan Mengapa Manchester United Bisa Jadi Penantang Gelar Premier League Musim Ini
Editorial 29 Oktober 2025, 14:06
-
Arne Slot di Ujung Tanduk? 5 Pelatih Premier League yang Terancam Dipecat
Editorial 28 Oktober 2025, 14:36













