Borneo FC Putus Kontrak dengan Mantan Pemain Real Madrid
Haris Suhud | 27 Juli 2018 14:30
Bola.net - - Borneo FC memutuskan untuk mengakhiri kerja sama dengan mantan pemain Real Madrid, Julien Faubert, di bursa transfer tengah musim ini. Ucapan terima kasih tersampaikan padanya.
Borneo FC dan pemain berposisi gelandang itu menemui kata sepakat mengakhiri kerja sama di antara kedua belah pihak di tengah kompetisi 2018 berlangsung. Presiden Borneo FC, Nabil Husein, mengonfirmasi hal tersebut di sela-sela persiapan tim menghadapi Sriwijaya FC.
Kami bersepakat dengan Julien Faubert untuk sama-sama mengakhiri kerja sama yang sudah terjalin untuk musim 2018. Kami juga berterima kasih banyak atas yang sudah diberikan Faubert kepada Borneo FC, ujar Nabil Husein.
Dengan kondisi tersebut, Julien Faubert dipastikan tak akan ada dalam skuat Borneo FC ketika menghadapi Sriwijaya FC di laga pertama putaran kedua Liga 1 2018 yang digelar di Gelora Sriwijaya Jakabaring pada Minggu (29/7/2018).
Sepanjang putaran pertama Liga 1 2018, Julien Faubert tercatat 15 kali bermain dengan fakta selalu menjadi starter. Dalam 15 laga tersebut, Julien juga menyumbangkan tiga gol bagi Borneo FC.
Borneo FC sendiri saat ini berada di peringkat ketujuh dengan mengumpulkan 25 poin. Pada laga selanjutnya, pasukan Dejan Antonic akan menghadapi Sriwijaya FC yang akan disiarkan langsung oleh O Channel dan Vidio.com.
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
-
BRI Super League: Persebaya dan Peran Sentral Bernardo Tavares di Bursa Transfer
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:01
LATEST UPDATE
-
Juventus Abaikan Chiesa, Alihkan Fokus ke Maldini, Ini Alasannya
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:49
-
Juventus Petakan 2 Alternatif Mateta, Termasuk Striker Manchester United
Liga Italia 19 Januari 2026, 00:43
-
Xabi Alonso Dipecat Real Madrid, Klub Bundesliga Bergerak Mendekati
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:27
-
Taktik Arbeloa Hadirkan Solusi untuk Masalah Lama di Lini Tengah Real Madrid
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:20
-
2 Pemain Cadangan Real Madrid Bikin Arbeloa Terkesan
Liga Spanyol 19 Januari 2026, 00:12
-
Liverpool Tetapkan Target Minimal untuk Arne Slot Musim Ini
Liga Inggris 18 Januari 2026, 23:21
-
Jose Mourinho Tanggapi Kabar Kembalinya ke Real Madrid
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 23:00
-
Raphinha Absen Lawan Real Sociedad, Barcelona Siapkan Pengganti
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 22:25
-
Brahim Diaz Selangkah Lagi Raih Sepatu Emas Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 22:14
-
Nonton Live Streaming Senegal vs Maroko di Vidio Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 22:05
-
Link Live Streaming Senegal vs Maroko di Final Piala Afrika 2025
Bola Dunia Lainnya 18 Januari 2026, 21:56
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Prediksi Susunan Pemain Barcelona Kontra Real Sociedad, Fokus Jaga Puncak Klasemen
Liga Spanyol 18 Januari 2026, 20:25
LATEST EDITORIAL
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26
-
5 Pemain yang Bisa Dibeli Alvaro Arbeloa untuk Menyelamatkan Musim Real Madrid
Editorial 14 Januari 2026, 12:30
-
Para Pemain yang Pernah Membela Chelsea dan Arsenal
Editorial 14 Januari 2026, 11:48



