Bos Persebaya Janji Segera Umumkan Rekrutan Terbaru
Gia Yuda Pradana | 11 Januari 2020 22:37
Bola.net - Presiden Klub Persebaya Surabaya, Azrul Ananda, berjanji akan segera mengumumkan rekrutan anyar dalam waktu dekat. Azrul mengatakan bahwa pihaknya sudah mendapatkan pemain-pemain yang diburu.
Menurut mantan CEO Jawa Pos Grup tersebut, sebenarnya manajemen ingin segera memperkenalkan yang bersangkutan. Tetapi, masih menghormati kontraknya dengan klub lama.
"Alhamdulillah, Persebaya termasuk tim yang paling gerak cepat sejauh ini. Kita sudah mengamankan nama-nama yang kita kejar tahun lalu," kata Azrul Ananda di depan puluhan ribu Bonek, Sabtu (11/1/2020).
"Tapi, karena alasan legal dan kontrak, kita belum bisa mengumumkan. Tapi dalam beberapa hari lagi kita akan bisa mendengar kabarnya sambil makan-makan," Azrul menambahkan.
Kendati demikian, Azrul menyadari bahwa pendukungnya, Bonek Mania sudah tidak sabar menunggu perkembangan tim. Terutama soal pergerakan Persebaya di bursa tranfer.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Berharap Hasil Apik Berlanjut
Sementara, menyambut musim 2020, Azrul mengharapkan Persebaya bisa meraih hasil yang lebih baik dari musim lalu. Tim kebanggaan Kota Pahlawan harus bisa finis di posisi yang lebih tinggi.
Selama kiprahnya di Liga 1 dalam dua tahun terakhir, Persebaya memang selalu bisa meraih posisi yang lebih baik dari musim ke musim. Sehingha Azrul, berharap hasil baik tersebut berlanjut.
"Karena setelah peringkat lima naik ke peringkat dua, maka kita harus mencapai yang lebih tinggi lagi," tegas Azrul.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Hasil Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Mengaum, Bantai Bajul Ijo 3-1 di GBT
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 21:15
-
Hasil BRI Super League: Tumpas Persik Kediri, Borneo FC Terus Perkasa di Puncak
Bola Indonesia 18 Oktober 2025, 17:36
LATEST UPDATE
-
Prediksi Celta Vigo vs Nice 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 22:28
-
Erling Haaland Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo, Cetak Gol 12 Laga Beruntun!
Liga Champions 22 Oktober 2025, 22:04
-
Prediksi AS Roma vs Viktoria Plzen 24 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:51
-
Hebatnya Kylian Mbappe: Jumlah Golnya Setara dengan Total Gol Juventus Musim Ini
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:46
-
Prediksi KRC Genk vs Real Betis 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 21:27
-
Sejarah Baru: Arsenal Raih 100 Kemenangan di Liga Champions
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:16
-
Arsenal Resmi Jadi 'Raja Bola Mati' di Eropa
Bola Indonesia 22 Oktober 2025, 21:08
-
Real Madrid vs Juventus: Duel Panas Dua Bintang Turki, Arda Guler dan Kenan Yildiz
Liga Champions 22 Oktober 2025, 21:01
-
Prediksi Go Ahead Eagles vs Aston Villa 23 Oktober 2025
Liga Eropa UEFA 22 Oktober 2025, 20:59
LATEST EDITORIAL
-
6 Kandidat Pengganti Igor Tudor di Juventus: Ada Eks Inter Milan
Editorial 21 Oktober 2025, 22:27
-
4 Pemain Baru Manchester United yang Bantu Ruben Amorim Taklukkan Liverpool di Anfield
Editorial 21 Oktober 2025, 22:04











