BRI Liga 1 2021/2022: Carlos Fortes Sudah Gabung ke Sesi Persiapan Arema FC
Serafin Unus Pasi | 15 November 2021 21:04
Bola.net - Arema FC mendapat tambahan amunisi jelang seri tiga BRI Liga 1 2021/2022. Penyerang asing klub berlogo singa mengepal tersebut, Carlos Fortes, sudah bergabung dalam sesi persiapan mereka.
Fortes sudah tampak bergabung dengan rekan-rekannya pada sesi latihan yang dihelat di Lapangan Brawijaya, Senin (15/11).
Fortes sendiri mengaku senang bisa kembali bergabung dengan rekan-rekannya. Pemain asal Portugal ini pun mengaku lebih fokus dalam bersiap jelang seri tiga BRI Liga 1 2021.
"Saya senang kembali berlatih bersama tim," ucap Fortes dalam rilis manajemen Arema FC, Senin (15/11).
"Saat ini dan ke depannya, saya fokus untuk menatap pertandingan berikutnya di kompetisi," sambungnya.
Fortes sendiri sebelumnya sempat pulang kampung ke Portugal. Ia mudik untuk mengurus dokumen pendaftaran anaknya ke sekolah.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Motivasi Tambahan
Lebih lanjut, Fortes mengaku ada hal positif yang didapatnya dengan pulang kampung ini. Tak hanya menuntaskan urusan sekolah anaknya, ia juga bisa mendapat motivasi dari kepulangannya tersebut.
"Setelah bertemu dengan keluarga, saya lebih termotivasi. Bagi saya, keluarga adalah hal yang penting," kata Fortes.
"Ke depan tidak ada masalah. Saya lebih fokus dan bersemangat," sambungnya.
Amunisi Berharga
Fortes sendiri merupakan tambahan amunisi berharga jelang seri tiga BRI Liga 1 2021/2022. Pasalnya, pemain berambut dreadlock ini merupakan andalan Arema FC di lini depan.
Dari 16 gol Arema FC sejauh ini, enam di antaranya dicetak Fortes. Tak hanya enam gol tersebut, Carlos Fortes juga mencetak satu assist.
Ketajaman Fortes sendiri akan kembali diuji pada 19 November mendatang. Saat itu, Arema FC akan menghadapi Persik Kediri pada laga pertama seri ketiga BRI Liga 1 2021/2022.
Klasemen BRI Liga 1 2021/22
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca Juga:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
LATEST UPDATE
-
Rekor Sempurna Arsenal Jadi Motivasi Hadapi Inter di Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:23
-
Inter Milan vs Arsenal: Ketika 'Pedang Italia' Berhadapan dengan 'Perisai Inggris'
Liga Champions 20 Januari 2026, 14:18
-
Jadwal Siaran Langsung Bodo/Glimt vs Man City Hari Ini, Live Gratis di SCTV!
Liga Champions 20 Januari 2026, 13:59
-
Link Live Streaming Proliga 2026 Matchweek 3 di Vidio Pekan Ini
Voli 20 Januari 2026, 13:43
-
Diterpa Banyak Rumor, Pecco Bagnaia Santai Saja Soal Kontrak Ducati di MotoGP 2027
Otomotif 20 Januari 2026, 13:11
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
-
Conte Puji Hojlund Setinggi Langit, Tapi Emosi Jiwa Soal Jadwal Liga Champions
Liga Champions 20 Januari 2026, 12:11
-
Daftar Transfer Resmi Premier League Januari 2026
Liga Inggris 20 Januari 2026, 12:09
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









