BRI Liga 1: Pelatih Persebaya Ingatkan Bonek untuk Tidak Datang ke Stadion
Serafin Unus Pasi | 31 Agustus 2021 21:07
Bola.net - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso mewanti-wanti kepada Bonek Mania untuk tidak datang ke stadion selama perhelatan BRI Liga 1 2021/2022. Hal itu demi kelancaran penyelenggaraan kompetisi.
Menurut Aji, jika suporter memaksa datang ke stadion, penyelenggaraan kompetisi berpotensi dievaluasi oleh pemerintah. Sehingga dia sangat mengharap Bonek bisa mematuhi aturan itu.
”Saya mengharap sekali untuk benar-benar tidak datang, saya selalu menghimbau,” ungkap Aji Santoso, Selasa (31/08/2021).
”Karena kami bisa mendapat izin ini sangat susah, jangan sampai izin ini bisa terkoreksi, bisa terevaluasi,” tegas juru taktik asal Malang tersebut.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Mendukung dari Rumah
Namun, Aji menegaskan bahwa Persebaya sangat membutuhkan support dari Bonek. Hanya saja, dukungan tersebut cukup dari rumah.
”Bukan kami tidak butuh support, kami butuh support, tapi untuk saat ini supportnya cukup di rumah aja,” tandas mantan pelatih Persela Lamongan itu.
Sebelumnya, sekelompok suporter yang diduga Bonek Mania mendatangi Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Minggu (29/08/2021). Mereka datang setelah mendapat informasi bahwa Persebaya akan bertanding di venue tersebut.
Namun, mereka kemudian dibubarkan oleh kepolisian setempat dan dihimbau untuk kembali ke Surabaya.
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
LATEST UPDATE
-
Madrid vs Monaco: Arbeloa Pasang Target 8 Besar UCL dan Misi Damai dengan Suporter
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:22
-
Gelandang Barcelona Ini Bakal Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 10:21
-
Mbappe Muak Lihat Rekannya di Madrid Dibully: Kritik Timnya, Jangan Orangnya!
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 10:10
-
Carrick Effect! Kobbie Mainoo Putuskan Bertahan di MU
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:51
-
Real Madrid vs Monaco, Mbappe: Terima Kasih Mantan, Tapi Madrid Wajib Menang!
Liga Champions 20 Januari 2026, 09:50
-
Manchester United Incar Niko Kovac, Bagaimana Nasib Michael Carrick?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 09:43
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26











