BRI Liga 1: Persela vs Persija, Makan Konate Jadi Perhatian Jafri Sastra
Serafin Unus Pasi | 14 Januari 2022 17:28
Bola.net - Lawan berat akan dihadapi Persela Lamongan pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022. Tim berjuluk Laskar Joko Tingkir itu akan berduel kontra Persija Jakarta, Sabtu (15/01/2022) pukul 19.00 WIB.
Pelatih Persela, Jafri Sastra mengakui bahwa Persija bukan lawan yang mudah. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu dihuni banyak pemain berpengalaman.
Salah satu yang menjadi perhatian Jafri Sastra adalah gelandang asing Persija, Makan Konate. Pemain asal Mali tersebut diyakini bisa menjadi pembeda dalam skuad Macan Kemayoran.
”Konate selama berada di Indonesia dia salah satu pemain asing yang berperan sangat penting di sebuah klub,” katanya dalam sesi jumpa pers virtual, Jumat (14/01/2022).
”Bagaimana pun tim yang Konate bela, dia menjadi pembeda di tim itu,” sambungnya.
Akan tetapi, Jafri Sastra belum memastikan apakah timnya akan melakukan penjagaan khusus kepada Konate. Dia akan melihat situasi di lapangan.
Scroll ke bawah untuk informasi selengkapnya ya Bolaneters.
Eksploitasi Kelemahan
Meski Persija bukan lawan yang mudah, Jafri Sastra juga menegaskan bahwa tim besutan Angelo Alessio pasti punya kelemahan. Kondisi itulah yang nantinya akan dimanfaatkan.
Persela akan berupaya memaksimalkan sektor yang bisa dieksploitasi. Utamanya lini tengah yang menjadi titik lemah Persija sejauh ini.
”Yang pasti kalau problem Persija tentu Persija yang paling tahu, tapi bagaimana pun kami coba memaksimalkan semua sisi pemain. apakah dari belakang, dari tengah atau dari depan,” tegasnya.
Jadi Motivasi
Di samping itu, Persija juga berada dalam situasi yang kurang bagus setelah dikalahkan tim papan bawah Persipura Jayapura pada laga sebelumnya. Persela akan menjadikannya sebagai motivasi.
”Persija sendiri meskipun kalah bisa dikatakan tim terbaik dengan materi pemain dengan komposisi pemain dengan hasil yang mereka dapat,” jelasnya.
”Kami jadikan motivasi untuk pertandingan besok,” tandas mantan pelatih PSIS Semarang tersebut.
Klasemen BRI Liga 1
(Bola.net/Mustopa El Abdy)
Baca Juga:
- Tapak Tilas Kurniawan DY di Italia: Dulu Pemain di Sampdoria, Kini Pelatih di Como
- Adilson Maringa 'Hilang' Saat Arema FC Tundukkan PSS Sleman, ke Mana?
- Peluang Transfer Alfeandra Dewangga ke Jeonnam Dragons Masih Tertutup
- Mengenal Arsenio Valpoort: Bomber Baru Persebaya yang Pernah Satu Tim dengan Hakim Ziyech
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06



