Cinta Berbalas Cinta Antara Bonek dan Persebaya
Asad Arifin | 29 November 2017 18:23
Bola.net - - Persebaya Surabaya berhasil mempersembahkan trofi juara Liga 2 untuk pendukungnya, Bonek. Mereka juga memastikan diri kembali ke kasta tertinggi sepak bola Indonesia yang memang sudah diidam-idamkan sejak lama.
Persebaya meraih gelar juara Liga 2 setelah mengalahkan PSMS Medan dengan skor 3-2 di laga final, Selasa kemarin. Tiga gol Persebaya dilaga final dicetak oleh Rishadi Fauzi dan dua gol dari Irfan Jaya.
Menurut Presiden Persebaya, Azrul Ananda, trofi kemenangan dan kesuksesan promosi ke Liga 1 adalah ungkapan rasa cinta dari tim kepada suporter. Namun, kata Azrul balasan tersebut tidak sebanding dengan perjuangan Bonek selama ini.
Tahun ini adalah tahun yang penuh liku-liku dan perjuangan, tapi tidak apa-apanya bila dibandingkan dengan perjuangan teman-teman selama bertahun-tahun untuk memperjuangkan kembalinya Persebaya ke sepak bola nasional. Cinta berbalas cinta, ungkap Azrul di hadapan Bonek.
Karena itu, untuk di Liga 1 musim depan, CEO Jawa Pos Grup tersebut berjanji untuk mempersiapkan tim secara matang dengan seleksi yang ketat. Sehingga, Persebaya bisa kembali mempersembahkan gelar juara kepada para pendukung setianya.
Tahun depan kita sudah punya kavling di Liga 1, tapi kami tidak ingin punya rumah instan, kami ingin punya tim yang dibangun dengan fondasi yang kuat, imbuhnya.
Dengan membangun yang rapi untuk jangka panjang, jadi ini untuk Persebaya selamanya, pungkasnya. (top/asa)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
LATEST UPDATE
-
Inter vs Arsenal 1-3: Proses Pendewasaan Nerazzurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:36
-
Kalah Duel Fisik dan Teknik, Chivu Sebut Level Arsenal Jauh di Atas Inter Milan
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:30
-
Memuji Duo Gabriel Jesus - Viktor Gyokeres, Mengklaim Arsenal Sudah Naik Level
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:19
-
Rapor Pemain Inter: Gol Roket Sucic Tak Cukup, Arsenal Pulang Tersenyum
Liga Champions 21 Januari 2026, 08:06
-
Man of the Match Sporting CP vs PSG: Luis Suarez
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:19
-
Man of the Match Inter vs Arsenal: Gabriel Jesus
Liga Champions 21 Januari 2026, 07:05
-
Man of the Match Bodo/Glimt vs Man City: Jens Petter Hauge
Liga Champions 21 Januari 2026, 06:51
-
Man of the Match Real Madrid vs Monaco: Vinicius Junior
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:51
-
Hasil Copenhagen vs Napoli: Partenopei Gagal Menang Meski Unggul Jumlah Pemain
Liga Champions 21 Januari 2026, 05:29
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








