Dedik Setiawan Beber Rahasia Penampilan Apiknya Bersama Arema FC
Ari Prayoga | 3 April 2019 02:20
Bola.net - - Dedik Setiawan angkat bicara soal rahasia di balik penampilan apiknya pada laga leg pertama Semifinal Piala Presiden 2019, kontra Kalteng Putra. Penyerang Arema FC ini menyebut keluarga, terutama sang istri, sebagai rahasia di balik penampilan apiknya.
Desain Cincin Tunangan dan Cincin Kawin, klik di sini.
"Ini rahasianya," ucap Dedik, sembari menunjukkan cincin kawin yang berada di jari manis tangan kirinya.
"Rahasia dan motivasinya ya di sini ini," sambungnya.
Sebelumnya, Dedik sukses membantu Arema FC membuka peluang lolos ke partai puncak Piala Presiden 2019. Pada laga leg pertama Semifinal Piala Presiden 2019, kontra Kalteng Putra, yang dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Selasa (02/04), Dedik menyumbang satu gol kala tim berlogo singa mengepal ini menang dengan skor 3-0.
Selain gol Dedik, gol-gol Arema pada laga -yang juga disiarkan oleh Indosiar- ini dicetak oleh Ricky Kayame dan Hanif Sjahbandi.
Kemenangan ini merupakan modal berharga bagi Arema untuk menyongsong leg kedua Semifinal Piala Presiden. Sesuai jadwal, laga -yang juga akan disiarkan langsung oleh Indosiar- ini akan dihelat di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Jumat (05/04) mendatang.
Apa ambisi Dedik pada gelaran Piala Presiden 2019 ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Tak Prioritaskan Top Skorer
Dedik sendiri saat ini sudah mengoleksi tiga gol. Ia mencetak dua gol pada pertandingan lawan Barito dan satu gol pada laga kontra Kalteng Putra.
Peluang Dedik menambah gol masih sangat terbuka. Pasalnya, jika melaju ke final dan ia bermain terus, pemain berusia 24 tahun tersebut masih memiliki tiga pertandingan lagi untuk menambah pundi-pundi golnya.
Namun, Dedik menegaskan, kendati ingin meraih gelar top skorer, hal tersebut bukanlah prioritasnya. Yang terpenting, menurutnya, adalah kemenangan Arema.
"Yang penting Arema menang dulu. Percuma saya cetak gol kalau Arema tidak menang," ia menandaskan.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Prediksi BRI Super League: Arema vs Persik 11 Januari 2026
Bola Indonesia 10 Januari 2026, 17:53
-
Hasil Bali United vs Arema FC: Kalah Lagi, Tren Negatif Singo Edan Berlanjut
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 21:05
-
Link Nonton Streaming Bali United vs Arema FC - BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 4 Januari 2026, 12:10
LATEST UPDATE
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Vinicius Dicemooh Fans Real Madrid, Kylian Mbappe tak Terima
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 01:15
-
Prediksi Bodo/Glimt vs Man City 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Kairat vs Club Brugge 20 Januari 2026
Liga Champions 19 Januari 2026, 22:30
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26






