Hadapi Laga Perdana di Liga 1, Persib Bandung Kian Gigih Berlatih
Haris Suhud | 23 Maret 2018 15:06
Bola.net - - Persib Bandung akan menjalani laga perdana di Liga 1 menghadapi PS Tira pada hari Senin (26/3) mendatang di Stadion Gelora Bandung Lautan Api. Jelang laga tersebut, tim berjuluk Maung Bandung tersebut semakin meningkatkan intensitas latihan.
Bahkan, Persib sempat melakukan dua kali latihan pada hari Kamis (22/3) kemarin. Pertama, para pemain menggelar latihan fitness di salah satu pusat kebugaran di Kota Bandung.
Usai fitness selama lebih satu jam, Tony Sucipto dan kawan-kawan kemudian menuju Stadion Siliwangi yang jaraknya hanya beberapa puluh meter saja dari tempat fitness.
Di Stadion ini, mereka langsung digenjot ketahanan serta kekuatan fisik di bawah pimpinan pelatih fisik, Yaya Sunarya.
Ini memang kita buat untuk kekuatan pemain jelang pertandingan pertama di kompetisi (Go-Jek Liga 1), kata asisten pelatih Persib, Fernando Soler.
Selain itu, Soler menambahkan, program latihan tersebut dibuat untuk penyesuaian terhadap penundaan jadwal pertandingan Persib Vs PS Tira yang akan digelar Senin 26 Maret 2018 mendatang.
Seperti diketahui, penundaan jadwal Persib disebabkan perubahan waktu kick-off laga pembuka Liga 1 antara juara bertahan Bhayangkara FC dan Persija Jakarta.
Sementara itu prestasi Persib Bandung musim ini diharapkan mengalami perbaikan daripada musim sebelumnya. Musim lalu, Persib hanya mampu menduduki peringkat 13. Saat ini Persib berada di bawah pelatih Roberto Carlos Mario Gomez. Kehadiran pelatih asal Argentina tersebut diharapkan mampu memberikan harapan baru.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Di Bawah Thom Haye, Seberapa Mahal Nilai Layvin Kurzawa Dibanding Skuad Persib?
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 17:55
LATEST UPDATE
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
-
Sesumbar Alvaro Arbeloa: Real Madrid Favorit Juara Liga Champions Musim 2025/2026!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:29
-
Arsenal Tak Terbendung, Inter Terpuruk di Liga Champions
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:24
-
Habis Dihajar MU, Terbitlah Bodo/Glimt: Apa Kata Pep Guardiola?
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:19
-
Arsenal Kalahkan Inter Milan di San Siro, Mikel Merino: Mantap betul!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:16
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





