Ini Agenda Arema FC pada Managers Meeting Klub Liga 1 Musim 2020
Serafin Unus Pasi | 7 Agustus 2020 18:31
Bola.net - Ruddy Widodo angkat bicara soal Managers Meeting yang dihelat bagi klub-klub peserta Shopee Liga 1 musim 2020. General Manager Arema FC ini mengaku memiliki sejumlah agenda pada managers meeting tersebut.
Agenda pertama, menurut Ruddy, terkait dengan nasib pemain asing yang mengalami kesulitan kembali ke Indonesia. Arema, menurut manajer berusia 48 tahun ini, berharap ada bantuan dari PT LIB terkait hal tersebut.
"Kami minta bantuan agar masalah ini bisa dikomunikasikan dengan instansi-instansi terkait," ucap Ruddy.
"Kami berharap agar pemain-pemain asing yang saat ini masih tertahan di luar negeri bisa kembali lagi," ia menambahkan.
Selain itu, Ruddy pun menyebut bahwa Arema akan mencari kejelasan soal kewajiban rapid dan swab test, bagi para penggawa tim mereka. Mereka berharap agar ada bantuan kepada klub untuk menggelar tes tersebut.
"Kami harap ada bantuan untuk rapid dan swab test ini," tuturnya.
Sebelumnya, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB) menggelar managers' meeting bagi klub-klub peserta Liga 1 musim 2020, Jumat (07/08) ini. Berbeda dengan rapat-rapat sebelumnya, yang digelar secara daring, pertemuan kali ini digelar secara fisik. Rapat dihelat di salah satu hotel berbintang di Jakarta.
Rapat ini sendiri sempat mengalami pengunduran jadwal. Sebelumnya, rapat tersebut sempat diagendakan dihelat pada akhir Agustus. Namun, akhirnya, ditunda pada hari ini.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tunggu Regulasi
Sementara itu, Ruddy menyebut bahwa manajemen Arema tak membawa agenda soal regulasi kompetisi pada pertemuan antara manajer-manajer klub Liga 1 musim 2020 dengan PT LIB. Menurutnya, untuk urusan regulasi lanjutan kompetisi ini, Arema memilih menunggu.
"Untuk urusan regulasi, kami memilih menunggu," ungkap Ruddy.
"Intinya, Arema pasti akan support apa pun regulasi dari PT Liga Indonesia Baru," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bayern vs Union Saint-Gilloise 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:28
-
Prediksi Atalanta vs Athletic Club 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 22:24
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










