Ini Peran Takafumi Akahoshi di Arema FC
Ari Prayoga | 27 Agustus 2019 02:20
Bola.net - Asisten Pelatih Arema FC, Kuncoro, membeber rencana timnya soal posisi dan peran bermain bagi Takafumi Akahoshi, kandidat pemain anyar mereka. Menurut Kuncoro, Akahoshi bakal diperankan sebagai penyeimbang lini tengah tim berlogo singa mengepal tersebut.
"Kami akan tempatkan ia di depan Hendro Siswanto dan di belakang Makan Konate," kata Kuncoro
"Hendro kuat dalam bertahan, sedangkan Konate bagus membantu serangan dari lini kedua. Karenanya, Akahoshi ini memiliki tugas untuk menyerang dan bertahan. Ia pun bertugas mengalirkan bola dari pertahanan ke lini serang," sambungnya.
Sebelumnya, sempat muncul pertanyaan ihwal posisi yang akan ditempati Aka -sapaan karib Akahoshi- di Arema. Pasalnya, di Arema sudah ada sosok Hendro Siswanto, yang biasa beroperasi sebagai gelandang bertahan.
Sementara itu, Aka sendiri telah menjalani tes medis sebelum resmi menandatangani kontrak dengan Arema. Kemungkinan besar, ia akan menandatangani kontrak dan diperkenalkan secara resmi pada Selasa (27/08).
Bagaimana kelebihan Aka di mata Kuncoro? Simak di bawah ini.
Bermain Ngeyel dan Visi Ciamik
Menurut Kuncoro, ia belum melihat secara langsung gaya bermain Aka. Namun, pelatih berusia 46 tahun ini menilai pemain tersebut memiliki sejumlah kelebihan.
"Yang pasti, ia punya power dalam permainannya," papar Kuncoro.
"Selain itu, ia punya banyak kelebihan lain, termasuk punya sepakan dan umpan jarak jauh yang bagus. Visi bermainnya juga bagus," ia menambahkan.
Belum Pastikan Bisa Lawan PSIS
Sementara itu, Kuncoro mengaku belum tahu soal kemungkinan Aka bisa diturunkan pada laga kontra PSIS Semarang, akhir Agustus mendatang. Menurut legenda Arema ini, hal tersebut tergantung dari sejauh mana proses admninistrasi Aka rampung.
"Jika memang sudah rampung, tentu kami akan memainkannya," kata Kuncoro.
"Namun, jika belum, kami akan tunggu sampai selesai. Insyaallah awal putaran kedua sudah bisa," ia menandaskan.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Alfeandra Dewangga Siap Bawa Persib Cetak Sejarah Juara 3 Kali Berturut-turut
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 12:30
LATEST UPDATE
-
2 Kunci PSIM Bersaing di Papan Atas BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 20:36
-
Marseille vs Liverpool: Ini Penjelasan Arne Slot soal Chiesa dan Konate
Liga Champions 22 Januari 2026, 20:01
-
Live Streaming Braga vs Nottm Forest - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Celta Vigo vs LOSC - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Roma vs VfB Stuttgart - Link Nonton Liga Europa/UEL di Vidio
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 20:00
-
Persib Bandung dan Peluang Pemainnya di Timnas Indonesia Era John Herdman
Tim Nasional 22 Januari 2026, 19:10
-
Timnas Indonesia Wajib Waspadai Kebangkitan Timnas Singapura di Piala AFF 2026
Tim Nasional 22 Januari 2026, 18:30
-
Hasil Lengkap Pertandingan Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 22 Januari 2026, 18:07
-
Prediksi BRI Super League: Persija vs Madura United 23 Januari 2026
Bola Indonesia 22 Januari 2026, 18:01
-
VR46 Riders Academy Kembali Jalani Latihan di Mandalika Jelang Tes Pramusim MotoGP 2026
Otomotif 22 Januari 2026, 18:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








