Jadwal Pertandingan Shopee Liga 1 Hari Ini, Jumat 22 November 2019
Gia Yuda Pradana | 22 November 2019 08:38
Bola.net - Dua pertandingan dari pekan ke-28 Shopee Liga 1 2019 akan digelar hari ini, Jumat (22/11/2019). Tira Persikabo akan menjamu PSIS Semarang, dan Madura United akan ditantang Bhayangkara FC.
Rangkaian pertandingan akan dimulai dengan pertemuan antara Tira Persikabo kontra PSIS Semarang. Duel tersebut akan tersaji di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, pada Jumat sore pukul 15.30 WIB.
Tira Persikabo yang belum meraih kemenangan di putaran kedua Shopee Liga 1 2019 tentu ingin mengakhiri paceklik kemenangan mereka dalam pertandingan ini. Momentum untuk bangkit tentu bisa diusung oleh tim asuhan Rahmad Darmawan itu.
Namun, PSIS tentu tak ingin menyerah begitu saja meski berstatus tim tamu. Bermodalkan kemenangan atas pemuncak klasemen, Bali United, Laskar Mahesa Jenar ingin bisa mencuri poin di Bogor.
Setelah itu, rangkaian pertandingan akan berlanjut dengan pertemuan Madura United kontra Bhayangkara FC di Stadion Gelora Bangkalan, Jumat malam.
Madura United yang baru saja mengalami dua kekalahan identik 0-2 dari Persipura Jayapura dan Arema FC tentu ingin bisa bangkit di hadapan pendukungnya. Target tiga poin menjadi kewajiban bagi Laskar Sapeh Kerap dalam pertandingan ini.
Namun, Bhayangkara FC pun punya misi yang sama. Tren tak terkalahkan dalam lima laga terakhir membuat Bhayangkara FC cukup optimistis untuk meraih hasil maksimal di markas lawan.
Dua pertandingan Shopee Liga 1 2019 ini akan bisa dinikmati melalui layar kaca Indosiar dan live streaming di Vidio.
Berikut jadwal lengkapnya.
Jadwal Pertandingan dan Siaran Langsung Jumat (22/11/2019)
Tira Persikabo vs PSIS Semarang
- Stadion: Pakansari, Cibinong, Bogor
- Jam kick-off: 15.30 WIB
- Live: Indosiar
- Live streaming: Vidio.
Madura United vs Bhayangkara FC
- Stadion: Gelora Bangkalan
- Jam kick-off: 18.30 WIB
- Live: Indosiar
- Live streaming: Vidio.
Disadur dari: Bola.com/Penulis Benediktus Gerendo Pradigdo/Editor Rizki Hidayat
Published: 22 November 2019
Baca juga artikel-artikel lainnya:
- Hadapi Tira Persikabo, PSIS Berharap Bisa Jaga Tren Positif
- Dikalahkan Semen Padang, Kalteng Putra Mengaku Telah Berjuang Maksimal
- Tantang Tira Persikabo, Pelatih PSIS Khawatirkan Masalah Kebugaran
- 12 Laga Tanpa Kemenangan, RD Berikan Motivasi kepada Tira Persikabo
- Madura United Siap Meraih Poin Penuh Kala Menghadapi Bhayangkara
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
-
Persija dan Playmaker Brasil Sepakat Berpisah, Segera Bergabung dengan Arema FC
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 08:47
-
Persib Bandung Dekati Layvin Kurzawa, Eks Bek PSG Siap Ramaikan BRI Super League
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 21:39
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
Nonton Live Streaming Man Utd vs Man City di Vidio - Liga Inggris 2025/2026
Liga Inggris 17 Januari 2026, 16:31
LATEST UPDATE
-
Jadwal Lengkap Premier League 2025/2026 Live di SCTV dan Vidio
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:52
-
Man City Main di Lapangan Sintetis dan Beku, Pep Guardiola: Dilarang Cengeng!
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:49
-
Jadwal Lengkap Indonesia Masters 2026, 20-25 Januari 2026
Bulu Tangkis 20 Januari 2026, 08:45
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Emil Audero Cleansheet, Aksi Heroik Gagalkan Kemenangan Verona
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:24
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26









