Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Hari Ini, Senin 17 Januari 2022
Asad Arifin | 17 Januari 2022 10:25
Bola.net - Jadwal siaran langsung BRI Liga 1 di Indosiar hari ini, Senin 17 Januari 2022. Siaran langsung BRI Liga 1 hari ini salah satunya adalah duel antara PSIS Semarang vs Arema FC.
Semua pertandingan BRI Liga 1 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio.
PSIS Semarang dan Arema FC akan saling berhadapan pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022, Senin 17 Januari 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.
PSIS ingin mengakhiri rekor tak terkalahkan Arema dalam 16 laga. Modal psikis sudah dimiliki PSIS untuk merealisasikan target tersebut. Dalam enam pertemuan terakhir di berbagai ajang, Arema dibuat tak pernah menang.
PSIS berhasil empat kali menang dan dua laga lainnya berakhir imbang. Di putaran pertama BRI Liga 1 musim ini, kedua tim bermain imbang tanpa gol.
“Mungkin Arema juga akan kalah nantinya. Bisa jadi di laga ini. PSIS yang akan mengakhiri rekor Arema,” kata pelatih PSIS, Dragan Djukanovic.
Persita Tangerang Tantang Bali United

Bali United dan Persita Tangerang akan saling berhadapan pada pekan ke-20 BRI Liga 1 2021/2022, Senin 17 Januari 2022. Pertandingan ini akan digelar di Stadion I Ngurah Rai, Denpasar.
Bali United kerap kesulitan saat menghadapi Persita. Dalam tiga pertemuan terakhir, Serdadu Tridatu sulit memetik kemenangan. Saat Liga 1 musim 2020, Bali United ditahan imbang 0-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, kemudian di Piala Menpora 2021, skor imbang 1-1.
Hanya di putaran pertama BRI Liga 1 2021/2022 saja Bali United berhasil menang. Itu pun mereka harus susah payah untuk unggul 1-2. Setelah kedudukan sama kuat 1-1, Ilija Spasojevic baru bisa menambah keunggulan Bali United di menit ke-86. Tiga menit setelah Edo Febriansyah menyamakan kedudukan menjadi 1-1.
Bali United di atas kertas jelas masih tetap diunggulkan atas Persita. Selain rekor pertemuan terakhir, mereka bermain di rumah sendiri yang secara moril mendapat dukungan dari publik sendiri.
Simak jadwal lengkap BRI Liga 1 di bawah ini ya Bolaneters:
Sabtu, 15 Januari 2022
19.00 WIB: Persela Lamongan 1-1 Persija Jakarta
Minggu, 16 Januari 2022
18.15 WIB: Persipura Jayapura 0-0 Persiraja Banda Aceh
Senin, 17 Januari 2022
18.15 WIB: Bali United vs Persita (Indosiar)
20.45 WIB: PSIS Semarang vs Arema FC (Indosiar)
Selasa, 18 Januari 2022
15.15 WIB: PSS Sleman vs Madura United FC (Indosiar)
15.15 WIB: PSM Makassar vs Persik Kediri (O Channel)
15.15 WIB: Persikabo 1973 vs Barito Putera (Vidio)
18.15 WIB: Borneo FC vs Persib Bandung (Indosiar)
20.45 WIB: Bhayangkara FC vs Persebaya Surabaya (Indosiar)
Klasemen BRI Liga 1
Top Skor BRI Liga 1
14 gol - Ilija Spasojevic (Bali United)
13 gol - Ciro Alves (Persikabo 1973), Youssef Ezzejjari (Persik Kediri)
12 gol - Marko Simic (Persija Jakarta)
11 gol - Francisco Torres (Borneo)
10 gol - Carlos Fortes (Arema), Taisei Marukawa (Persebaya Surabaya)
8 gol- Ezechiel Ndouassel (Bhayangkara)
Baca Ini Juga ya Bolaneters:
- Jadwal Siaran Langsung BRI Liga 1 di Indosiar Pekan Ini, 15-18 Januari 2022
- BRI Liga 1: Tiga Pemain Kunci PSIS Semarang yang Harus Diwaspadai Arema
- BRI Liga 1: Miftahul Hamdi, Mantan yang Bisa Jadi Kunci Persita Hadapi Bali United
- 7 Pernyataan Haruna Soemitro: Bukan Hanya Kritik Shin Tae-yong, Juga Ungkap Omzet Judi Bola!
- Prediksi BRI Liga 1: PSIS Semarang vs Arema FC 17 Januari 2022
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Bara Api di Old Trafford: Tensi Tinggi Roy Keane dengan Istri Michael Carrick
Liga Inggris 19 Januari 2026, 22:24
-
Jadwal Persib Bandung di BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:22
-
Jadwal Lengkap BRI Super League 2025/2026
Bola Indonesia 19 Januari 2026, 20:10
-
Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 17-20 Januari 2026
Liga Inggris 19 Januari 2026, 08:50
LATEST UPDATE
-
Prediksi Qarabag FK vs Eintracht Frankfurt 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:09
-
Real Madrid vs Monaco: Statistik Gol Mbappe Jadi Ancaman Nyata buat Mantan Klubnya
Liga Champions 20 Januari 2026, 21:04
-
Villarreal vs Ajax: Jaminan Gol dalam Laga yang Berpotensi Berjalan Terbuka
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:55
-
Prediksi Galatasaray vs Atletico Madrid 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:49
-
Copenhagen vs Napoli: Panggung Istimewa bagi Rasmus Hojlund
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:17
-
Update Transfer Resmi 18 Klub BRI Super League pada Januari 2026
Bola Indonesia 20 Januari 2026, 20:14
-
Madrid vs Monaco: Ujian Arbeloa, Reuni Mbappe, dan Angkernya Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 20:00
-
Sporting vs PSG: Tamu yang Sangat Berbahaya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:58
-
Inter vs Arsenal: Catatan Historis Nerazzurri Berada dalam Ancaman
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:47
-
Tottenham vs Dortmund: Catatan 23 Laga Kandang Eropa Tanpa Kalah Jadi Modal Spurs
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:36
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06




