Jelang Hadapi Persib Bandung, Marko Simic Akui Persija Jakarta Punya Modal Berharga
Ari Prayoga | 9 Maret 2024 03:41
Bola.net - Marko Simic percaya diri jelang laga klasik kontra Persib Bandung, dalam lanjutan BRI Liga 1 2023/2024. Penyerang Persija Jakarta ini menyebut timnya memiliki modal apik jelang laga tersebut.
Menurut Simic, modal apik tersebut adalah persiapan mereka jelang laga sarat gengsi tersebut. Pemain asal Kroasia ini mengaku persiapan timnya jelang laga menghadapi Persib Bandung terbilang istimewa.
Jelang laga ini, Simic menilai, persiapan Persija Jakarta lebih matang dibandingkan tiga laga sebelumnya. Hal ini, menurut pemain berusia 36 tahun tersebut, tak lepas dari longgarnya waktu yang mereka miliki jelang laga ini.
"Kami punya waktu persiapan yang cukup panjang. Jadi, kami mendapat porsi latihan yang cukup banyak dari pelatih," kata Simic, dilansir dari laman resmi Persija Jakarta.
"Seperti yang kita tahu, kami mempunyai sepuluh hari yang berat kemarin karena kami bermain di Bali dengan waktu yang mepet," sambungnya.
Persija Jakarta akan menghadapi Persib Bandung pada laga pekan ke-28 mereka di BRI Liga 1 2023/2024. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Si Jalak Harupat Bandung, Sabtu (9/3/2024).
Kendati saat ini posisi mereka di klasemen terpaut jauh, perjumpaan antara Persija dan Persib Bandung bakal berlangsung seru. Pasalnya, kedua tim ini sama-sama merupakan klub dengan sejarah panjang dan sarat prestasi di lapangan hijau.
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Tambahan Amunisi

Jelang laga ini, Persija Jakarta mendapat tambahan amunisi. gelandang mereka, Maciej Gajos, telah kembali berlatih pada Senin (04/03) lalu. Pemain asal Polandia tersebut sebelumnya mengalami demam.
Simic sendiri menyambut gembira pulihnya Gajos. Pemain berusia 36 tahun ini pun berpesan agar semua rekan-rekannya menjaga kesehatan sehingga bisa tampil pada laga kontra Persib Bandung.
"Saya berharap semuanya tetap kompak hingga pertandingan melawan Persib tiba. Karena dari kemarin hingga sekarang masih ada pemain yang kurang sehat. Saya berdoa semua sudah sehat kembali saat di hari pertandingan," tandasnya.
Klasemen BRI Liga 1 2023/2024
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST UPDATE
-
Prediksi Bologna vs Celtic 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi PAOK vs Real Betis 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Prediksi Fenerbahce vs Aston Villa 23 Januari 2026
Liga Eropa UEFA 22 Januari 2026, 00:45
-
Bayangan Starting XI Timnas Indonesia di FIFA Series 2026: Ujian Awal John Herdman
Tim Nasional 21 Januari 2026, 20:56
-
Seri Ketiga Proliga 2026: Bandung bjb Tandamata Bidik Sapu Bersih di Rumah Sendiri
Voli 21 Januari 2026, 20:45
-
Live Streaming Newcastle vs PSV - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Marseille vs Liverpool - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Juventus vs Benfica - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
-
Live Streaming Chelsea vs Pafos - Link Nonton Liga Champions/UCL di Vidio
Liga Champions 21 Januari 2026, 20:00
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06










