Kiat Pelatih Arema FC Agar Tak Jadi Korban Hoax
Asad Arifin | 16 Maret 2018 16:44
Bola.net - - Pelatih Arema FC, Joko Susilo, angkat bicara terkait fenomena hoax yang merajalela belakangan ini. Joko Susilo tersebut memiliki saran sendiri agar tak mudah termakan kabar palsu yang beredar.
Bersama sejumlah pemain Arema FC seperti Dedik Setiawan, Dalmiansyah Matutu, Teddy Heri, Hanif Sjahbandi dan Jayus Hariono, Gethuk menjadi bintang iklan layanan masyarakat yang diproduksi Humas Polres Malang. Para bintang Arema ini berkampanye menolak ujaran kebencian, berita hoax, dan isu SARA.
Jika ada kabar, harus ditelisik dulu sumbernya. Kalau nggak jelas sumbernya, jangan langsung ditelan mentah-mentah. Saya yakin, saat ini publik juga sudah pintar dan tak mudah termakan kabar-kabar seperti ini, ujar pelatih yang karib disapa Gethuk ini.
Gethuk juga memiliki kiat lain untuk engurangi penyebaran hoax. Ia meminta agar publik bisa lebih memperkuat pondasi diri, terutama memas uki tahun-tahun politik.Individu harus memperkuat diri mereka agar tak sampai ikut-ikutan. Caranya? Dengan pengetahuan. Selain itu, kembali ke Tuhan, tuturnya.
Gethuk sendiri mengaku bahwa kampanye ini tak lepas dari gencarnya gerakan anti-hoax. Sebagai bagian dari masyrakat Indonesia, pelatih berusia 47 tahun tersebut- mengaku respek pada upaya pemberantasan hoax.
Bagaimanapun, dampak dari hoax ini tak pernah bagus, ucapnya.
Gethuk mengaku bahwa Arema juga kerap menjadi korban hoax. Hal ini biasanya menghampiri mereka ketika dilanda hasil yang kurang bagus.
Sering ada isu macam-macam, misalnya Si A rekeningnya langsung melonjak jumlahnya. Banyak lagi hal-hal seperti ini. Hal yang tidak ada diada-adakan. Saya sangat mendukung pada gerakan untuk meberantas hoax ini, papar pelatih pemegang Lisensi A AFC tersebut.
Tak hanya Arema, Gethuk mengaku kerap menjadi korban hoax. Namun, pria kelahiran Cepu ini menilai bahwa hal tersebut wajar terjadi.
Dalam kehidupan di dunia wajar jika ada yang suka dan tidak. Ini normal dan manusiawi. Saya anggap ini sebagai hal yang mengurangi dosa, tutupnya sembari tersenyum.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Arema FC Dikalahkan PSIS Semarang, Joko Susilo Kehilangan Kata-Kata
Bola Indonesia 9 Agustus 2023, 21:08
-
Jelang Lawan PSIS, Arema FC Fokus Kembalikan Kebugaran
Bola Indonesia 7 Agustus 2023, 22:08
-
Pemain Arema FC Kena Mental dan Sulit untuk Bangkit
Bola Indonesia 6 Agustus 2023, 07:16
LATEST UPDATE
-
Rapor Pemain Man City vs Newcastle: Antoine Semenyo si Pemain Baru Langsung Nyekor
Liga Inggris 14 Januari 2026, 07:16
-
Man of the Match Newcastle vs Man City: Bernardo Silva
Liga Inggris 14 Januari 2026, 06:54
-
Rekap Hasil Bundesliga: Dortmund Bekuk Bremen, Laga Leverkusen Ditunda
Bundesliga 14 Januari 2026, 05:30
-
Hasil Newcastle vs Man City: Gol Injury Time Bawa Satu Kaki City ke Final
Liga Inggris 14 Januari 2026, 05:19
-
Hasil Roma vs Torino: Gol Menit Akhir Ilkhan Hentikan Langkah Giallorossi
Liga Italia 14 Januari 2026, 05:07
-
Xabi Alonso Out, Jurgen Klopp Tertarik Untuk Arsiteki Real Madrid
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 03:59
-
Rekap Hasil Piala Asia U-23: Sudah 6 Tim Lolos ke Perempat Final
Asia 14 Januari 2026, 03:56
-
Prediksi Chelsea vs Arsenal 15 Januari 2026
Liga Inggris 14 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Albacete vs Real Madrid 15 Januari 2026
Liga Spanyol 14 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Inter vs Lecce 15 Januari 2026
Liga Italia 14 Januari 2026, 02:45
-
Prediksi Koln vs Bayern 15 Januari 2026
Bundesliga 14 Januari 2026, 02:30
-
Liverpool Dihantam Cedera, Tapi Ogah Belanja Januari 2026 Ini
Liga Inggris 14 Januari 2026, 02:12
-
AC Milan Buang-buang Peluang Lawan Fiorentina, Fullkrug pun Kecewa
Liga Italia 14 Januari 2026, 01:32
LATEST EDITORIAL
-
Pemain yang Diuntungkan dan Dirugikan dari Pemecatan Xabi Alonso di Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:45
-
5 Klub Potensial untuk Xabi Alonso Setelah Pergi dari Real Madrid
Editorial 13 Januari 2026, 13:22
-
Warisan Terakhir Ruben Amorim: 4 Nama Target yang Masih Bisa Direkrut MU
Editorial 12 Januari 2026, 15:17
-
8 Mantan Anak Buah Ole Gunnar Solskjaer yang Masih Bertahan di Manchester United
Editorial 9 Januari 2026, 11:22




