Klasemen Shopee Liga 1 2019: Persebaya Tembus 5 Besar
Asad Arifin | 3 Agustus 2019 08:55
Bola.net - Klasemen sementara Shopee Liga 1 2019 berubah pada dua laga digelar pada Jumat (2/8/2019) kemarin. Persebaya naik ke posisi ke-5 klasemen. Sementara, Tira Persikabo kembali menempati puncak klasemen.
Tira Persikabo menciptakan rekor tak terkalahkan hingga pekan ke-12 Shopee Liga 1 2019. Itu terjadi setelah tim besutan Rahmad Darmawan tersebut mengalahkan PSIS Semarang.
Dalam laga yang digelar di Stadion Moch. Soebroto, Magelang, Jumat (2/8/2019), Tira Persikabo meraih kemenangan 2-0 berkat gol Wawan Febrianto dan Ciro Alves.
Ini berarti, Tira Persikabo belum terkalahkan hingga pekan ke-12. Sejauh ini, mereka mengemas tujuh kemenangan dan lima hasil imbang.
Kemenangan di kandang PSIS pun membawa mereka kembali ke puncak klasemen, setelah pada pekan lalu posisi itu direbut Bali United.
Di sisi lain, PSIS meraih catatan buruk dalam dua laga terakhir. Sebelum kalah dari Tira Persikabo, PSIS kalah dari Persib Bandung 0-2. Hasil itu menjadi peringatan bagi tim Mahesa Jenar, meski saat ini mereka masih di papan tengah.
Sementara itu, Persebaya Surabaya kembali masuk posisi lima besar klasemen sementara Shopee Liga 1 2019. Kemenangan atas Persipura Jayapura pada pekan ke-12 membuat Irfan Jaya dkk. meninggalkan posisi ke-9.
Tim Bajul Ijo menang atas Mutiara Hitam 1-0 berkat gol tunggal Irfan Jaya di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (2/8/2019).
Untuk melihat klasemen Shopee Liga 1 2019 secara lengkap, simak berikut ini.
Hasil Pertandingan dan Klasemen
Hasil Pertandingan, Jumat 2 Agustus 2019
PSIS Semarang Vs Tira Persikabo 0-2
Kalteng Putra Vs Semen Padang 2-0
Persebaya Surabaya Vs Persipura Jayapura 1-0
Klasemen
Jadwal hari ini, Sabtu (3/8/2019)
Persija Jakarta Vs Arema FC
Sumber: Bola.com
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
-
Madura United Catat Progres Positif di Paruh Musim BRI Super League
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:08
-
BRI Super League: Persebaya dan Peran Sentral Bernardo Tavares di Bursa Transfer
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 17:01
LATEST UPDATE
-
Marc Guehi Tiba, Pep Guardiola Gembira
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:25
-
Jadwal Liga Champions Pekan Ini Live di SCTV, 20-22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 08:25
-
Gagal Penalti tapi Cetak Brace, Nico Paz Jadi Mimpi Buruk Lazio di Olimpico
Liga Italia 20 Januari 2026, 08:07
-
Solusi Krisis Lini Belakang, Man City Resmikan Marc Guehi Seharga 20 Juta
Liga Inggris 20 Januari 2026, 08:01
-
Usai Cabut dari Real Madrid, Tujuan Xabi Alonso Berikutnya Terungkap
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 04:30
-
Kabar Panas dari Stamford Bridge: Chelsea Siap Lepas Gelandang Juara Piala Dunia Ini
Liga Inggris 20 Januari 2026, 03:29
-
Prediksi Copenhagen vs Napoli 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Olympiakos vs Leverkusen 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:02
-
Prediksi Sporting CP vs PSG 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:01
-
Prediksi Inter vs Arsenal 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Tottenham vs Dortmund 21 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 03:00
LATEST EDITORIAL
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06
-
5 Kekalahan Terburuk Real Madrid di Copa del Rey Abad Ini
Editorial 16 Januari 2026, 10:19
-
5 Kandidat Pelatih Real Madrid Musim Depan: Zidane, Klopp, Siapa Lagi?
Editorial 15 Januari 2026, 07:26




