Komdis PSSI Beri Sanksi Klub Kontestan PT LPIS
Editor Bolanet | 30 Agustus 2013 19:30
Sebanyak sembilan dari 16 klub tersebut, tidak boleh mengikuti kompetisi pada putaran kedua. Itu karena mereka terbukti banyak melakukan Walk Out (WO) akibat dilanda krisis keuangan.
Dari sembilan klub yang terancam didiskualifikasi pada putaran kedua, tiga diantaranya kontestan Indonesian Premier League (IPL), yakni Persibo Bojonegoro, Persija Jakarta dan Persema Malang.
Sedangkan sisanya, berasal dari tim Divisi Utama, yakni PSIS Semarang, Persipon Pontianak, Persemalra, Persewon wondama, Persires dan Persis.
Mereka terbukti melanggar Pasal 57 Ayat 3. Isinya, jika tidak hadir di tempat pertandingan dengan alasan yang tidak jelas, maka didenda Rp150 juta plus pengurangan poin setiap laganya, kata Ketua Komdis PSSI, Hinca Pandjaitan.
Meski begitu, mereka masih bisa mengikuti putaran kedua IPL. Jika sembilan klub tersebut kembali WO, maka mereka didiskualifikasi. Soal sanksinya, tidak bisa dibanding. Tapi masalah dendanya, masih bisa, lanjutnya.
Sedangkan tujuh klub lain yang dihukum namun masih bisa mengikuti putaran kedua IPL yakni Arema fc, Persepar Palangkaraya dan Persebaya Surabaya dari kompetisi IPL. Kemudian, empat klub Divisi Utama diantaranya yaitu Persikad, PSSB dan Persibangga.
Mereka mendapatkan sanksi Rp100 juta dan pengurangan tiga poin karena mereka WO hanya satu kali. Itu pun bagi PSSI sudah ringan. Jika dilihat Kode Disiplin PSSI, mereka bisa menerima denda sekurang-kurangnya Rp250 juta, tuturnya.
-Sanksi Komdis untuk klub IPL yang yang terancam diskualifikasi putaran kedua IPL:
Persibo: Sembilan kali WO mendapat pengurangan poin sebanyak 27 angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persija: Tiga kali WO dengan pengurangan poin sebanyak sembilan angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persema: Dua kali WO mendapat pengurangan poin sebanyak enam angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
-Klub IPL yang didenda Rp100 juta dengan pengurangan tiga poin akibat satu kali WO:
Arema, Persepar Palangkaraya dan Persebaya Surabaya.
-Sanksi Komdis PSSI kepada klub Divisi Utama yang terancam diskualifikasi putaran kedua IPL:
PSIS: Lima kali WO dengan pengurangan poin sebanyak 15 angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persipon Pontianak: Dua kali WO dengan pengurangan poin sebanyak enam angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persemalra: Lima kali WO dengan pengurangan poin sebanyak 15 angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persewon Wondama: Lima kali WO dengan pengurangan poin sebanyak 15 angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persires: Dua kali WO dengan pengurangan poin sebanyak enam angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
Persis: Dua kali WO dengan pengurangan poin sebanyak enam angka, ditambah denda 150 juta Rupiah.
-Klub Divisi Utama yang didenda Rp100 juta dengan pengurangan tiga poin akibat satu kali WO.
Persikad, PSSB, Persibangga, PSS Sleman
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Komdis PSSI Beri Sanksi untuk 2 Pilar Andalan Timnas Indonesia
Bola Indonesia 3 Januari 2025, 04:46
LATEST UPDATE
-
Resmi! Vidio Tayangkan UFC di Indonesia
Olahraga Lain-Lain 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Spalletti Siap Adu Mekanik dengan Mourinho
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:31
-
Juventus vs Benfica: Misi Wajib Menang Bianconeri!
Liga Champions 21 Januari 2026, 14:05
-
Menuju Piala Dunia 2026: Tiga Aturan Baru Disiapkan, VAR dan Timewasting Jadi Fokus
Piala Dunia 21 Januari 2026, 14:02
-
Transformasi Khephren Thuram: Dari Pemuda Naif Jadi 'Monster' Lini Tengah Juventus
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:58
-
Atalanta vs Bilbao: Ederson Minta La Dea Berikan 110 Persen!
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:42
-
Kontroversi Dalot vs Doku di Derby Manchester, Howard Webb Tegaskan VAR Sudah Tepat
Liga Inggris 21 Januari 2026, 13:30
-
Lupakan Mateta, Juventus Kini Selangkah Lagi Dapatkan Youssef En-Nesyri?
Liga Italia 21 Januari 2026, 13:29
-
Chelsea vs Pafos FC: Estevao Willian Mengejar Rekor Mbappe, Reuni David Luiz
Liga Champions 21 Januari 2026, 13:21
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06







