Kompetisi Tanpa Penonton, Nobar Jangan Sampai Jadi Kluster Baru
Gia Yuda Pradana | 11 Juli 2020 22:49
Bola.net - PSSI dan PT Liga Indonesia Baru (LIB) sudah memastikan jika Shopee Liga 1 2020 akan dilanjutkan. Kompetisi akan dimulai lagi pada 1 Oktober mendatang, dan berakhir pada 28 Februari 2021.
Nah, yang jadi pertanyaan, apakah suporter sudah siap dengan kelanjutan kompetisi? Pasalnya, mereka pasti ingin selalu memberi dukungan untuk tim kesayangannya.
Masalahnya, kelanjutan Liga 1 nanti telah ditetapkan tanpa penonton di stadion. Siaran langsung akan dimaksimalkan supaya penggemar tetap bisa menonton.
Namun, bagaimana bila nantinya suporter menggelar nobar atau nonton bareng? Pasti ada risiko menjadi kluster baru dari penyebaran COVID-19.
Menjawab soal itu, Ketua Umum (Ketum) The Jakmania, Diki Soemarno, mengaku memang ada kekhawatiran. Oleh sebab itu kata Diki, perlu ketegasan dari pihak berwenang.
"Jadi intinya ya kita lihatlah rekomendasi dari pemerintah pusat dan dari daerah seperti apa. Terutama dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) atau Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19," ujar Diki di Lapangan Pancoran Soccer Field, Jakarta Selatan, Sabtu (11/7/2020).
Baca halaman berikutnya ya Bolaneters.
Komitmen
Setelah nantinya ada rekomendasi dari BNPB atau Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19, Diki meminta semua menjalankannya dengan penuh komitmen. Jangan sampai melanggar apa yang telah menjadi rekomendasi.
"Ketika memang semuanya sudah berkomitmen, klub-klub berkomitmen, pemerintah berkomitmen, suporter juga harus berkomitmen. Oke kalau misalnya nobar, apakah ada maksimal orangnya, apakah harus ada social distancing juga, segala macam, hal-hal yang seperti itulah," tuturnya.
"Kalau kami belum tahu akan bertemu BNPB atau enggak untuk tanya soal itu. Tapi pasti kami minta Persija memberi rekomendasi, protokol seperti apa buat fans untuk bisa nobar," imbuh Diki.
(Bola.net/Fitri Apriani)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
-
BRI Super League: Dilepas Arema FC, Yann Motta Percaya Rencana Tuhan
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:59
-
BRI Super League: Pemain Asing Baru Arema FC Adalah Teman Lama Vinicius Junior
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 18:54
LATEST UPDATE
-
Hasil Bodo/Glimt vs Man City: Haaland Mandul, The Citizens Babak Belur
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:34
-
Kairat vs Club Brugge: Brugge Gasak Tuan Rumah 4-1
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:03
-
Prediksi Newcastle vs PSV 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Marseille vs Liverpool 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Juventus vs Benfica 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Prediksi Chelsea vs Pafos 22 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 03:00
-
Link Live Streaming Liga Champions Inter vs Arsenal di Vidio, Rabu 21 Januari 2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 02:13
-
Prediksi Susunan Pemain Inter vs Arsenal, Lautaro Martinez Jadi Tumpuan Nerrazurri
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:36
-
Prediksi Susunan Pemain Arsenal Lawan Inter: Bakal Ada Rotasi di Semua Lini
Liga Champions 21 Januari 2026, 00:22
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06








