Kontrak Anis Nabar cs, Persela Masih Butuh Striker Lokal
Ari Prayoga | 27 April 2019 02:52
Bola.net - Persela Lamongan resmi mengontrak mantan pemain Sriwijaya FC, Anis Nabar untuk mengisi sektor penyerang sayap. Tidak hanya Anis, eks Perseru, Delvin Rumbino juga sudah diikat oleh manajemen Laskar Joko Tingkir.
Kepastian tersebut disampaikan oleh manajer Persela, Edy Yunan Achmadi. Menurutnya, semua pemain Papua yang ikut seleksi sudah direkomendasikan pelatih. Termasuk Fander dan Marcel Alexander Kararbo.
"Untuk pemain Papua, si Anis Nabar sudah dikontrak, Delvin juga sudah, insyaallah empat pemain Papua masuk kebutuhan tim untuk tahun ini," ungkap Yunan kepada Bola.net.
"Jadi kesemuanya sudah direkomendasikan oleh tim pelatih untuk menjadi bagian dari Persela," imbuh pria yang juga menjabat Kabag Administrasi Pembangunan Pemkab Lamongan itu.
Sehingga, lanjut Yunan, komposisi pemain lokal dirasa sudah cukup, termasuk kewajiban mendaftarkan tujuh pemain muda juga terpenuhi. Tapi, ia menegaskan bahwa peluang menambah pemain asing belum sepenuhnya tertutup.
"Kalau seandainya ada pemain lokal yang memang kualitasnya bagus, sesuai dengan kebutuhan tim, dan cocok dan masuk pada strategi tim pelatih, apa boleh buat, kenapa tidak kita ambil," tegasnya.
Di posisi manakah pemain yang masih dibutuhkan Persela? Scroll ke bawah ya Bolaneters
Butuh Striker Lokal
Jika ada, kata Yunan, Persela ingin menambah penyerang lokal. Sebab, pemain di posisi tersebut sangat dibutuhkan oleh Persela untuk melapisi Alex Dos Santos Goncalvez. Tetapi, mencari striker berkualitas cukup sulit.
"Semua tim mencari striker lokal, tapi sementara ini hampir semua tim sulit untuk mendapatkan striker lokal yang benar-benar dibutuhkan oleh timnya," lanjut Yunan.
Persela sebenarnya sempat memiliki striker lokal yang cukup berkualitas, yakni Dendy Sulistyawan. Tetapi pemain kelahiran Lamongan tersebut harus kembali membela Bhayangkara FC karena masa pinjamannya habis.
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Man City Terpuruk di Bodo/Glimt, Guardiola Akui Segala Hal Berjalan Melawan Timnya
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:48
-
Setelah 12 Tahun, Ter Stegen Diam-Diam Tinggalkan Barcelona
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 12:17
-
Inter Babak Belur di Kandang, Arsenal Terlalu Kejam di Depan Gawang
Liga Champions 21 Januari 2026, 12:17
-
Panduan Membeli Tiket KLBB Festival 2026, Jangan Sampai Nyesel Nggak Nonton Raisa!
Lain Lain 21 Januari 2026, 11:58
-
Kode Keras Arne Slot: Mohamed Salah Siap Starter Lawan Marseille?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:44
-
Lawan Arsenal, Inter Kebobolan Tiga Gol Terlalu Mudah
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:36
-
Liga Champions 21 Januari 2026, 11:34

-
Mikel Arteta Benarkan Wonderkid Arsenal Ini Segera Cabut dari Emirates Stadium
Liga Inggris 21 Januari 2026, 11:28
-
Malam Gemilang Vinicius Junior, Bungkam Siulan Bernabeu
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:17
-
Ingin Cetak Sejarah Baru, Vinicius Junior Pastikan akan Bertahan di Real Madrid!
Liga Spanyol 21 Januari 2026, 11:07
-
Bangkit dari Cemoohan Madridista, Kamu Luar Biasa Vini Jr!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:48
-
Selebrasi Unik Jude Bellingham: Gestur Minum di Bernabeu, Respons Kritik Fans?!
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:47
-
Daftar Peraih Man of The Match Liga Champions 2025/2026
Liga Champions 21 Januari 2026, 10:45
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06





