Liburkan Tim Jelang Laga Kontra Bali United, Ini Kata Pelatih Arema
Gia Yuda Pradana | 15 Desember 2019 01:15
Bola.net - Milomir Seslija angkat bicara soal keputusannya memberi libur anak asuhnya di tengah mepetnya persiapan mereka jelang laga kontra Bali United. Pelatih Arema FC ini mengaku sengaja memilih mengorbankan sehari waktu persiapan mereka agar anak asuhnya lebih fresh.
"Mereka lebih perlu memulihkan kondisi mental mereka," ucap Milo, sapaan karib Milomir Seslija, pada Bola.net.
"Menurut saya, lebih baik kehilangan kesempatan menggelar satu dua sesi latihan untuk memberi kesempatan pada para pemain agar bisa lebih fresh," sambungnya.
Arema akan menghadapi Bali United pada laga pekan ke-33 Shopee Liga 1 musim 2019. Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Kanjuruhan Kabupaten Malang, Senin (16/12/2019).
Jelang pertandingan ini, Milo meliburkan anak asuhnya. Sabtu (14/12/2019), para penggawa Arema tak berlatih sebagaimana kebiasaan mereka jelang pertandingan.Padahal, jelang laga kontra Bali ini, mereka hanya punya dua hari efektif untuk menyiapkan diri.
Akibatnya, para penggawa Arema sendiri hanya akan berlatih sekali jelang laga kontra Bali United. Sesi latihan tersebut bakal dihelat di Stadion Gajayana Kota Malang, Minggu (15/12/2019).
Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Hindari Kejenuhan
Menurut Milo, pada pengujung musim seperti saat ini, pemain rentan dilanda kejenuhan. Salah satunya, mereka bisa jadi jenuh bertemu dengan rekan-rekan setimnya, yang hampir setahun selalu bersama.
"Mereka selalu bertemu tiap hari. Ini bisa jadi akan membuat para pemain jenuh," tutur Milo.
Milo berharap anak asuhnya menghabiskan libur tambahan ini dengan keluarga mereka. Menurutnya, peran keluarga sangat penting bagi para pemain untuk melepas kejenuhan mereka.
"Jadi saya berharap, setelah libur ini, mereka berlatih dan bertanding dengan tambahan energi," tandasnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Baca juga artikel-artikel lainnya:
TAG TERKAIT
BERITA TERKAIT
-
Kabar Duka, Asisten Pelatih Arema FC Kuncoro Tutup Usia
Bola Indonesia 18 Januari 2026, 18:32
-
BRI Super League 2025/2026: Arema FC dan Ian Puleio Resmi Berpisah
Bola Indonesia 16 Januari 2026, 21:44
-
BRI Super League: Persita Tangerang yang Rendah Hati, tapi Ambisius
Bola Indonesia 15 Januari 2026, 19:18
LATEST UPDATE
-
Bodo/Glimt vs Man City: Panggung sang Predator Gol di Tanah Kelahirannya
Liga Champions 20 Januari 2026, 19:00
-
Tempat Menonton Real Madrid vs Monaco: Live SCTV, Mengenang Drama 2004 di Bernabeu
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:08
-
Tempat Menonton Bodo/Glimt vs Man City: Live SCTV dan Streaming di Vidio
Liga Champions 20 Januari 2026, 18:00
-
Tempat Menonton Inter vs Arsenal: Jam Berapa Siaran Langsung UCL Laga Ini?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:45
-
Kebangkitan Kobbie Mainoo Jadi Momen Emas bagi Ineos di Manchester United, Kok Bisa?
Liga Inggris 20 Januari 2026, 17:11
-
Prediksi Slavia Praha vs Barcelona 22 Januari 2026
Liga Champions 20 Januari 2026, 17:00
-
Marc-Andre ter Stegen Absen dari Barcelona, Segera Jalani Tes Medis di Girona
Liga Spanyol 20 Januari 2026, 16:45
-
Daftar Pemain Barcelona untuk Laga Liga Champions Kontra Slavia Praha
Liga Champions 20 Januari 2026, 16:26
LATEST EDITORIAL
-
9 Pemain yang Pernah Bermain untuk Inter Milan dan Arsenal
Editorial 20 Januari 2026, 14:06
-
6 Bek Tengah yang Bisa Datangkan Liverpool Setelah Kehilangan Marc Guehi
Editorial 20 Januari 2026, 13:05
-
5 Pemain Liverpool yang Bisa Ikuti Jurgen Klopp ke Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:24
-
4 Bek Tengah yang Bisa Jadi Target Chelsea di Bursa Januari: Ada Eks Real Madrid
Editorial 19 Januari 2026, 12:06









